Persipura Jayapura Waspadai Ruang Mesin Arema FC
Yaumil Azis | 21 September 2018 19:19
Osvaldo Lessa membeber analisanya terkait kekuatan Arema FC, yang akan menjadi lawan timnya pada laga lanjutan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak musim 2018. Asisten Pelatih Persipura Jayapura ini menyebut kekuatan Arema berasal dari trio lini tengah mereka, Hendro Siswanto, Hanif Sjahbandi, dan Makan Konate.
"Arema adalah tim besar. Semua pemain mereka harus kami waspadai," ujar Lessa, pada Bola.net, Jumat .
"Namun, yang menonjol dari mereka adalah lini tengah yang diisi Konate, Hendro, dan Hanif," sambung pelatih asal Brasil tersebut.
Menurut Lessa, ada alasan di balik pendapatnya tersebut. Hal ini, sambung pelatih 51 tahun tersebut, disebabkan vitalnya peran trio ruang mesin Arema ini baik dalam menahan serangan lawan maupun memulai serangan ke pertahanan lawan.
"Inilah yang membuat mereka bahaya. Yang pasti, kami harus bisa memenangi pertarungan di sektor ini," tuturnya.
Persipura Jayapura akan menghadapi Arema FC pada laga pekan ke-23 kompetisi Liga 1 musim 2018. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Mandala Jayapura, Sabtu (22/09) besok.
Dalam pertandingan ini, Arema FC dipastikan tak akan diperkuat sejumlah pemain pilar mereka. Dua di antara pemain Arema yang absen adalah pemain-pemain kunci pemain tersebut, yaitu: Arthur Cunha da Rocha dan Dendi Santoso.
Sementara itu, menanggapi absennya Arthur, yang selama ini jadi andalan di benteng pertahanan Arema, Lessa menilai hal tersebut tak akan menggerus kekuatan tim lawan. Pasalnya, pelatih yang pernah menangani Sriwijaya FC ini menyebut masih ada sejumlah pemain lain yang tak kalah ciamik dibanding kompatriotnya tersebut.
"Mereka masih punya Hamka Hamzah. Ia pemain yang sangat bagus," ucap Lessa.
"Yang pasti, kami harus berkonsentrasi penuh pada pertandingan lawan mereka," ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06














