Persipura Nilai Penangguhan Regulasi Pemain U-23 Merugikan
Dimas Ardi Prasetya | 17 Juli 2017 22:30
Bola.net - - Kebijakan PSSI yang menangguhkan regulasi penggunaan pemain U-23 di Liga 1 mendapat sorotan tajam dari Wanderley Junior. Pelatih Persipura Jayapura ini menilai kebijakan tersebut berdampak negatif bagi timnya.
Kita rugi dengan adanya penangguhan ini, ujar Wanderley.
Manajemen telah mempersiapkan segala sesuatu dari awal. Namun, sekarang peraturan berubah, sambungnya.
Selain berdampak pada tim, pelatih asal Brasil ini menambahkan, penangguhan regulasi ini ini juga berdapak negatif bagi pemain muda. Pasalnya, kesempatan mereka untuk bermain kembali berkurang.
Mereka sudah main, mulai bisa berkembang, lalu ada perubahan lagi, tuturnya.
Sebelumnya, PT Liga Indonesia Baru (LIB) menangguhkan implementasi Regulasi Liga 1 2017 terkait kewajiban memainkan pemain berusia di bawah 23 tahun. Kondisi itu berlaku hingga SEA Games XXIX-2017 Kuala Lumpur, Malaysia, rampung. Keputusan LIB ini disosialisasikan melalui surat bernomor 155/LIB/VI/2017 tertanggal 29 Juni 2017 yang ditujukan pada klub peserta Liga 1.
Dalam surat ini, operator menyebut penangguhan dimulai sejak pekan 12 yang bergulir mulai 3 Juli 2017 dan berlangsung sampai pekan 22 yang berakhir pada 31 Agustus 2017. Regulasi terkait kewajiban memainkan pemain berusia 23 bakal mulai berlaku pada 1 September 2017.
Keputusan PT LIB ini menyusul adanya keputusan PSSI yang disampaikan melalui surat nomor 1601/UDN/916/VI-2017 tertanggal 28 Juni 2017. Dalam surat yang ditandatangani Plt Sekretaris Jenderal PSSI Joko Driyono, PSSI juga memutuskan aturan yang berlaku sepanjang implementasi regulasi terkait kewajiban memainkan pemain berusia di bawah 23 ditangguhkan.
Sementara itu, kendati ada penangguhan, Wanderley mengaku tetap memberi kesempatan pemain-pemain mudanya unjuk gigi. Menurutnya, pemain muda Persipura, macam Osvaldo Haay, M. Tahir, Frisca Womsiwor dan Yan Nasadit telah menunjukkan bahwa mereka bisa bersaing dengan pemain yang lebih senior.
Saya tidak lihat usia. Saya lihat kualitas dan keberanian mereka, ucap Wanderley.
Saya selalu beri kesempatan pemain muda ini pada tiap pertandingan, ia menandaskan.
Baca Juga:
- Pelatih Persipura Belum Pikirkan Buruan di Bursa Transfer
- Buat Persipura Kembali Garang, Ini Trik Wanderley Junior
- Dikalahkan Persipura, Arema Dapat Pelajaran Berharga
- Kalahkan Arema, Persipura: Ini Berkat Tuhan
- Arema Dikalahkan Persipura Karena Kesalahan Sendiri
- Persipura Bekuk Arema di Kanjuruhan
- Boaz Tidak Fit, Wanderley Tak Galau
- Penggawa Muda Persipura Siap Taklukkan Arema FC
- Adam Alis Siap Amankan Tiga Poin Kontra Persipura
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




