Prediksi BRI Super League: Madura United vs Persib 30 November 2025
Asad Arifin | 30 November 2025 07:57
Bola.net - Prediksi pertandingan Madura United vs Persib Bandung pada pekan ke-14 BRI Super League 2025/2026, Minggu 30 November 2025. Laga antara Madura United vs Persib akan dimainkan mulai pukul 19.00 WIB, siaran langsung di Indosiar dan Vidio.
Madura United menang 2-1 atas Persijap Jepara pada laga kandang terakhirnya di BRI Super League. Sebelumnya, Laskar Sappe Kerrap gagal menang pada enam laga kandang beruntun. Rekor kandang mereka tidak cukup bagus pada musim ini.
Persib datang ke markas Madura United dengan modal kekalahan 2-3 dari Lion City. Kekalahan ini jadi pukulan telak bagi kubu Persib. Sebab, Persib sempat berada dalam tren positif dengan tujuh kemenangan secara beruntun di semua ajang.
Madura United bukan lawan yang mudah bagi Persib. Musim lalu, dari dua pertemuan, tidak ada pemenang. Persib harus puas dengan skor imbang 2-2 di markas Madura United dan bermain imbang 0-0 ketika berstatus sebagai tuan rumah. Laga ini diprediksi juga bakal berjalan sengit.
Perkiraan Susunan Pemain

Madura United (3-5-2): Miswar Saputra; Jorge Mendonca, Pedro Monteiro, Nudiansyah; Ahmad Rusadi,Kerim Palic, Paulo Sitanggang, Jordy Wehrmann, Roger Bonet; Joao Balotelli, Aji Kusuma.
Pelatih: Carlos Parreira.
Persib Bandung (4-3-3): Teja Paku Alam; Frans Putros, Federico Barba, Julio Cesar, Eliano Reijnders; Luciano Guaycochea, Marc Klok, Adam Alis; Uilliam Barros, Andrew Jung, Saddil Ramdani.
Pelatih: Bojan Hodak.
Head to Head dan Performa

5 pertemuan terakhir
- 22/02/2025 Persib Bandung 0-0 Madura United
- 28/09/2024 Madura United 2-2 Persib Bandung
- 31/05/2024 Madura United 1-3 Persib Bandung
- 26/05/2024 Persib Bandung 3-0 Madura United
- 01/11/2023 Madura United 0-1 Persib Bandung
5 laga terakhir Madura United
- 22/11/2025 Borneo FC 1-0 Madura United
- 09/11/2025 Madura United 2-1 Persijap Jepara
- 02/11/2025 PSM Makassar 1-1 Madura United
- 24/10/2025 Madura United 0-1 Persija Jakarta
- 16/10/2025 Dewa United FC 0-2 Madura United
5 laga terakhir Persib Bandung
- 26/11/2025 Lion City 3-2 Persib Bandung
- 21/11/2025 Persib Bandung 1-0 Dewa United
- 06/11/2025 Selangor FC 2-3 Persib Bandung
- 01/11/2025 Bali United 0-1 Persib Bandung
- 27/10/2025 Persib Bandung 2-0 Persis Solo
Prediksi Skor

Madura United tampil sangat solid pada duel lawan Borneo FC di pekan ke-13. Meskipun kalah, mereka tampil sangat solid. Jika mampu mengulang performa itu, serta memperbaiki kinerja di lini depan, peluang untuk dapat poin sangat terbuka.
Persib berada dalam situasi yang pelik jelang duel ini. Beckham Putra absen karena sanksi kartu merah. Persib juga memulangkan Willian Marcilio karena alasan teknis. Opsi di lini depan berkurang signifikan, walau ada tambahan kekuatan dengan kembalinya Federico Barba.
Prediksi Skor: Madura United 0-1 Persib Bandung.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming
- Madura United vs Persib Bandung
- Stadion Gelora Ratu Pamelingan
- Minggu, 30 November 2025
- 15.30 WIB
- Siaran langsung: Indosiar
- Live streaming: Vidio
- Link streaming: Klik tautan ini
PERHATIAN: Anda dapat memilih berbagai paket berlangganan Vidio sesuai kebutuhan, mulai dari paket Platinum seharga Rp45.000 per bulan yang menyajikan BRI Super League, La Liga, dan Liga Champions. Perubahan jadwal di luar kendali redaksi.
Klasemen BRI Super League 2025/2026
Baca Ini Juga:
- BRI Super League - Madura United vs Persib Bandung: Misi Bangkit Maung Bandung
- Hasil Persis vs PSM Makassar: Dramatis, PSM Catatkan Epic Comeback Lawan Persis
- Hasil Dewa United vs Persita: Penalti Alex Martins Sudahi Dahaga Kemenangan Banten Warrirors di BRI Super League!
- Hasil Malut United vs Arema FC: Berbagi Poin Usai Main Imbang 1-1 di BRI Super League
- Persija Izinkan Rizky Ridho Abroad asalkan Balik Lagi bila Kontraknya Masih Tersisa, Begini Penjelasannya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Chelsea vs Arsenal 15 Januari 2026
Liga Inggris 14 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Albacete vs Real Madrid 15 Januari 2026
Liga Spanyol 14 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Inter vs Lecce 15 Januari 2026
Liga Italia 14 Januari 2026, 02:45
LATEST UPDATE
-
Malam Horor Marc Cucurella: Jadi Titik Terlemah Chelsea Saat Dibungkam Arsenal
Liga Inggris 15 Januari 2026, 08:20
-
Chelsea vs Arsenal 2-3: Estevao Willian Tampil Gemilang Sih, Namun Ada Tapinya
Liga Inggris 15 Januari 2026, 07:53
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 15 Januari 2026, 07:14
-
Conor Gallagher Kembali ke London, Perkuat Lini Tengah Tottenham
Liga Inggris 15 Januari 2026, 06:52
-
Man of the Match Chelsea vs Arsenal: Alejandro Garnacho
Liga Inggris 15 Januari 2026, 06:35
-
Man of the Match Inter Milan vs Lecce: Francesco Pio Esposito
Liga Italia 15 Januari 2026, 06:25
-
Debut Arbeloa Berujung Petaka, Real Madrid Tersingkir dari Copa del Rey
Liga Spanyol 15 Januari 2026, 06:18
-
Rapor Pemain Inter vs Lecce: Pio Esposito Jadi Pahlawan Nerazzurri
Liga Italia 15 Januari 2026, 05:56
LATEST EDITORIAL
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22






