Prediksi Final BRI Liga 1: Madura United vs Persib Bandung 31 Mei 2024
Gia Yuda Pradana | 31 Mei 2024 08:03
Bola.net - Madura United akan menjamu Persib Bandung di Stadion Gelora Bangkalan pada leg kedua final BRI Liga 1 2023/2024. Pertandingan Madura United vs Persib ini akan kick off Jumat, 31 Mei 2024, jam 19:00 WIB, siaran langsung Indosiar dan live streaming di Vidio.
Madura United dihadapkan pada tebing terjal jika ingin jadi juara. Pasalnya, Madura United sudah dihajar Persib tiga gol tanpa balas di leg pertama.
Di kandang Persib, Madura United kalah 0-3. Dalam laga di Stadion Jalak Harupat itu, gawang Madura United dibobol sekali oleh Ciro Alves pada menit 70, serta dua kali oleh David da Silva pada menit 90+4 dan 90+12.
Persib berada di atas angin. Namun, gelandang Persib, Marc Klok, mengingatkan rekan-rekannya supaya tidak terlena. Sebab, di laga penentuan nanti, segala kemungkinan masih bisa terjadi.
"Kami optimistis, tapi sepak bola adalah sepak bola. Semua tahu, dalam 90 menit, harus kasih maksimal agar bisa juara tahun ini. Madura United tim yang bagus. Kami harus fokus, belum bisa selebrasi, belum bisa euforia," tutur Klok di Bandung, Senin (27/5/2024).
Madura United sendiri belum mau menyerah. Meski tertinggal agregat sementara 0-3, Madura United siap berjuang untuk membalikkan keadaan.
"Pelatih dan pemain pasti akan berusaha keras untuk bisa mengubah kedudukan ini. Kami harus fokus untuk bermain bagus dan mencetak lebih banyak gol dari Persib Bandung," tegas kiper Madura United, Lucas Frigeri.
Prediksi Starting XI Madura United vs Persib Bandung
Madura United (4-3-3): Lucas Frigeri; Dodi Alekvan Djin, Fachruddin Aryanto, Cleberson, Koko Ari; Jacob Mahler, Jaja, Francisco Rivera; Malik Risaldi, Riyatno Abiyoso, Dalberto.
Pelatih: Rakhmad Basuki (caretaker).
Persib Bandung (4-3-3): Kevin Ray Mendoza; Henhen Herdiana, Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Rezaldi Hehanussa; Dedi Kusnandar, Marc Klok, Stefano Beltrame; Febri Hariyadi, Ciro Alves, David da Silva.
Pelatih: Bojan Hodak.
Head to Head Madura United vs Persib Bandung
5 pertemuan terakhir
26/05/24 Persib 3-0 Madura United (Liga 1)
01/11/23 Madura United 0-1 Persib (Liga 1)
02/07/23 Persib 1-1 Madura United (Liga 1)
20/01/23 Madura United 0-1 Persib (Liga 1)
30/07/22 Persib 1-3 Madura United (Liga 1).
5 pertandingan terakhir Madura United (S-S-M-M-K)
25/04/24 Dewa United 2-2 Madura United (Liga 1)
30/04/24 Madura United 0-0 Arema (Liga 1)
15/05/24 Madura United 1-0 Borneo (Liga 1)
19/05/24 Borneo 2-3 Madura United (Liga 1)
26/05/24 Persib 3-0 Madura United (Liga 1).
5 pertandingan terakhir Persib Bandung (M-K-S-M-M)
25/04/24 Persib 2-1 Borneo (Liga 1)
30/04/24 PSS 1-0 Persib (Liga 1)
14/05/24 Bali United 1-1 Persib (Liga 1)
18/05/24 Persib 3-0 Bali United (Liga 1)
26/05/24 Persib 3-0 Madura United (Liga 1).
Prediksi Skor Madura United vs Persib Bandung
Madura United tak terkalahkan dalam delapan laga kandang terakhir. Mereka lima kali menang dan tiga kali seri (M5 S3 K0).
"Kita akan main di kandang sendiri dan ada support dari penonton. Kami kuat saat main di kandang, apalagi tentu stadion akan penuh untuk men-support kita," kata kiper Madura United, Lucas Frigeri.
Faktor kandang membuat harapan Madura United tetap terjaga. Meski tipis, harapan itu masih ada. Namun, apakah faktor kandang cukup bagi Madura United untuk membalikkan keadaan?
Pasalnya, Persib sulit dikalahkan. Dalam 15 pertandingan terakhir, Persib cuma sekali menelan kekalahan (M8 S6 K1). Selain itu, Persib tentu tak ingin menyia-nyiakan kesempatan emas untuk jadi juara setelah menang tiga gol tanpa balas di leg pertama.
Prediksi skor akhir: Madura United 1-1 Persib Bandung.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Madura United vs Persib Bandung
Kompetisi: BRI Liga 1 - Final Championship Series
Pertandingan: Madura United vs Persib Bandung
Stadion: Gelora Bangkalan
Hari, tanggal: Jumat, 31 Mei 2024
Jam: 19.00 WIB
Siaran langsung: Indosiar
Live streaming: Vidio
Link live streaming: Klik di sini
Klasemen BRI Liga 1
Sebagai informasi, Bolaneters bisa mengikuti update terbaru seputar BRI Liga 1 2023-2024, termasuk jadwal lengkap BRI Liga 1 dan juga klasemen terbaru Liga 1 hari ini hanya di Bola.net.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- 30 Klub Disebut Tersangkut Skandal Tunggakan Gaji di Kompetisi Liga 1 dan Liga 2 Musim 2023/2024
- Andai Persib Juara, Bandung Akan Berpesta
- Peringatan Henhen Herdiana: Jangan Cepat Puas, Masih Satu Laga Lagi!
- Marc Klok: Jangan Selebrasi Dulu, Madura United Tim Bagus
- Jadwal Final BRI Liga 1 2023/2024
- Jadwal Leg ke-2 Final BRI Liga 1: Madura United vs Bali United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Super League: PSIM Yogyakarta vs Dewa United 22 Oktober 2025
Bola Indonesia 21 Oktober 2025, 17:38 -
PSV Eindhoven vs Napoli: Kota Teknologi Bertemu Kota Seni di Liga Champions
Liga Champions 21 Oktober 2025, 16:25 -
Arsenal vs Atletico Madrid: Bagaimana Rekor The Gunners Melawan Tim Asal Spanyol?
Liga Champions 21 Oktober 2025, 16:19 -
Mengenal Diogo Moreira, Rider Muda Asal Brasil yang Jadi Rookie Honda di MotoGP 2026
Otomotif 21 Oktober 2025, 16:08
LATEST UPDATE
-
Prediksi Sporting Lisbon vs Marseille 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 19:57 -
Prediksi AS Monaco vs Tottenham 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 19:16 -
Prediksi Galatasaray vs Bodo/Glimt 22 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 18:40 -
Prediksi Athletic Bilbao vs Qarabag 22 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 18:09 -
Union SG vs Inter Milan: Improvisasi di Lini Depan sang Wakil Italia
Liga Champions 21 Oktober 2025, 17:44 -
Prediksi BRI Super League: PSIM Yogyakarta vs Dewa United 22 Oktober 2025
Bola Indonesia 21 Oktober 2025, 17:38 -
Union SG vs Inter: Rotasi Ganda di Lini Tengah Nerazzurri
Liga Champions 21 Oktober 2025, 17:33
LATEST EDITORIAL
-
Dari Postecoglou hingga De Boer, Inilah Masa Kepelatihan Tersingkat di Premier League
Editorial 21 Oktober 2025, 00:58 -
5 Pemain yang Pernah Membela Liverpool dan Manchester United
Editorial 17 Oktober 2025, 21:02 -
4 Bek Tengah Incaran Real Madrid untuk Musim Depan
Editorial 17 Oktober 2025, 20:32