PSS Sleman vs Persita Tangerang, Tekad Miftahul Hamdi Hadapi Mantan Klubnya
Gia Yuda Pradana | 27 September 2022 14:53
Bola.net - PSS Sleman akan berhadapan dengan Persita Tangerang pada pekan ke-11 BRI Liga 1 2022/2023. Duel bakal tersaji di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (29/09/2022).
Laga tersebut akan menjadi ajang reuni bagi winger PSS Sleman, Miftahul Hamdi. Sebab, dia pernah membela Persita dengan status pinjaman dari Persis Solo.
Oleh karena itu, Miftahul Hamdi sedikit banyak memahami kekuatan Pendekar Cisadane. Namun, dia tak menampik bahwa mereka mengalami banyak perubahan dari musim lalu
"Sekarang, tim Persita beda jauh ya dari musim lalu. Mereka lebih solid, lebih kompak dengan komposisi pemain dan pelatih yang baru," katanya dalam rilis yang diterima Bola.net, Selasa (27/09/2022).
"Mereka juga konsisten dalam permainan, dan kami juga mewaspadai semua pemainnya," imbuh pemain asal Banda Aceh tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Sosok Pelatih Anyar
Perubahan positif di tubuh Persita, kata Hamdi karena kehadiran sosok pelatih anyar, Angel Alfredo Vera. Dia mampu membangun skuad yang bagus
"Kalau dari saya pribadi, perbedaan paling mencolok dari Persita saat ini ada di pelatih dalam mencari komposisi pemain," lanjut winger 26 tahun itu.
"Para pemain Persita saat ini juga bisa menerapkan instruksi pelatih dengan sangat bagus. Saya rasa itu perbedaan yang paling terlihat dari Persita sekarang," tegasnya.
Motivasi Bagus Lawan

Pastinya, ketika datang ke Sleman, Persita dalam motivasi yang bagus. Mereka punya modal kemenangan atas PSIS Semarang pada pekan sebelumnya.
"Mungkin mental mereka sekarang lagi bagus ya karena tren yang positif," jelas mantan pemain Persiraja Banda Aceh tersebut.
"Tapi kami bermain di kandang sendiri dan jangan sampai kalah mental juga," pemain yang juga pernah membela Bali United itu menegaskan.
Persiapan Maksimal

Untuk persiapan PSS Sleman sendiri, kata Hamdi, berjalan dengan bagus. Mereka sudah mengantisipasi segala kemungkinan yang menjadi senjata Persita, salah satunya pressing.
"Kalau dari diri saya sendiri, sudah siap untuk melawan Persita. Karena dalam seminggu ini pelatih sudah memberikan yang terbaik untuk tim ini untuk menghadapi Persita," terang Hamdi.
"Semoga kita mendapatkan poin penuh melawan Persita nanti," tandasnya.
Klasemen BRI Liga 1
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2022/2023
- BRI Liga 1: Kepolisian Minta Jadwal Persib vs Persija Digeser, PT LIB Belum Putuskan
- Borneo FC Resmikan Mantan Pelatih Klub Korea Selatan Sebagai Pengganti Milomir Seslija
- Jelang Hadapi Persebaya, Pelatih Arema FC Sanjung Sosok Aji Santoso
- Siasati Tekanan Jelang Hadapi Persebaya Surabaya, Ini Kiat Pelatih Arema FC
- Ihwal Insiden pada Laga Kontra Arema FC, Manajemen Persik Kediri Minta Maaf kepada Wartawan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










