PT LIB Tentukan Kick Off Liga 1 di RUPS
Serafin Unus Pasi | 1 Maret 2018 13:31Bola.net - - Jadwal kick off Liga 1 2018 akan ditentukan pada Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang rencananya bakal digelar 8 Maret mendatang. Hal itu ditegaskan oleh CEO PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Risha Adi Wijaya.
Sebelumnya, ramai diberitakan bahwa kick off Liga 1 musim ini akan diselenggarakan pada 3 Maret. Namun, terancam mundur seminggu dari jadwal yang direncanakan menjadi 10 Maret.
Akan tetapi, Risha menegaskan bahwa kapan tepatnya kick off akan diputuskan saat RUPS. Dalam RUPS nanti juga bakal dibahas program kerja hingga finansial.
Kick off itu nanti akan direncanakan di bulan Maret yang pasti. Tentunya kami ingin ada RUPS dulu, di mana kami akan mengkomunikasikan dari segi financial, rencana kerja dan lain-lain, ujar Risha kepada Bola.net, Kamis (1/3).
Nah kalau kita bicara koorporasi, RUPS seharusnya setelah ada audit eksternal. Tapi, audit ekternal itu biasanya setelah bulan pajak di bulan Maret, sambung mantan Direktur PT Persib Bandung Bermartabat ini.
Risha menambahkan, PT LIB dalam membuat jadwal kick off Liga 1 2018 tidaklah sembarangan karena banyak agenda yang menjadi bahan pertimbangan. Diantaranya, padatnya agenda tim nasional (timnas) Indonesia dan adanya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).
Tahun 2018 ini banyak jadwal timnas, ada Asian Games, dan ada Pilkada. Itu yang membuat jumlah hari untuk bertanding menjadi lebih sedikit dibandingkan tahun sebelumnya. Oleh karena itu, kami memutuskan akan ada RUPS dahulu, setelah itu baru akan diputuskan, tutupnya.
Baca Juga:
- Madura United Resmi Tunjuk Milomir Seslija untuk Gantikan Gomes de Oliviera
- Widodo Kecewa Spaso Rebut Jatah Lilipaly sebagai Penembak Penalti
- Inilah Sederet Nama Pemain Naturalisasi yang Akan Bermain Liga 1 2018
- Gomes de Oliveira Resmi Mundur dari Madura United
- Sudah Punya 30 Pemain, Persija Ingin Tambah Lagi
- Borneo Gunakan Nike, Inilah Daftar Apparel Klub Liga 1 Musim 2018
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Persija Jawab Rumor Kedatangan Fajar Fathur Rahman Usai Kalah dari Persib
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 13:45
-
Prediksi BRI Super League: Persijap vs Dewa United 12 Januari 2026
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 12:41
-
Prediksi BRI Super League: PSBS Biak vs Bhayangkara FC 12 Januari 2026
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 11:35
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Napoli vs Parma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 14 Januari 2026, 17:30
-
Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:04
-
Chelsea vs Arsenal, Rosenior Buka-bukaan Soal Kondisi dan Posisi Ideal Cole Palmer
Liga Inggris 14 Januari 2026, 17:00
-
Tim Baru! Semen Padang Berbenah Total untuk Putaran Kedua BRI Super League 2025/26
Bola Indonesia 14 Januari 2026, 16:45
-
Trauma Semifinal Menghantui Arsenal, Mikel Arteta Siapkan 'Obat Kuat' Lawan Chelsea
Liga Inggris 14 Januari 2026, 16:40
-
Siapa Pelatih Real Madrid Castilla Setelah Alvaro Arbeloa Promosi ke Tim Senior?
Liga Spanyol 14 Januari 2026, 16:13
-
Wow! Luis Enrique Masuk Daftar Calon Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 14 Januari 2026, 16:08
-
Bagaimana Cara Chelsea Kalahkan Arsenal?
Liga Inggris 14 Januari 2026, 16:07
-
Real Madrid Ganti Pelatih, Apakah Endrick Akan Pulang dari Lyon?
Liga Spanyol 14 Januari 2026, 16:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17







