Resesi Performa Persija Jakarta
Asad Arifin | 5 Mei 2025 13:01
Bola.net - Persija Jakarta kini tengah mengalami periode resesi performa di BRI Liga 1 2024/2025. Sebab, pada 12 laga terakhir, klub berjuluk Macan Kemayoran itu hanya merasakan dua kemenangan.
Persija sempat bersaing untuk gelar juara di BRI Liga 1. Namun, belakangan, Rizky Ridho dan kolega berada dalam kondisi yang sulit. Persija bahkan terlempar dari empat besar.
Pada laga pekan ke-31, Persija kalah dengan skor 0-1 dari Borneo FC pada duel yang dimainkan di Stadion Segiri, Minggu (4/5) malam WIB. Persija kalah dari gol Muhammad Sihran pada ke-25.
Hasil ini membuat Persija harus terima berada di peringkat ke-8 klasemen BRI Liga 1. Macan Kemayoran mendapat 47 poin dari 31 laga. Sementara, Borneo FC menduduki peringkat ke-5 klasemen BRI Liga 1.
Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters
Kemerosotan Performa Persija Jakarta

Hasil lawan Borneo FC jadi pukulan telak bagi Persija. Sebab, ini adalah kekalahan kedua yang mereka rasakan secara beruntun. Bukan hanya kalah, Persija juga gagal bikin gol pada dua laga tersebut.
Secara keseluruhan, Persija hanya mampu bikin dua gol dari lima laga terakhir di BRI Liga 1. Sebuah catatan yang jadi pertanda resesi performa Macan Kemayoran.
Bukan hanya pada dua atau lima laga terakhir, tanda-tanda penurunan performa Persija sudah terlihat sejak lama. Pada 12 laga terakhir di BRI Liga 1, Persija hanya mampu meraih dua kemenangan.
Persija, dari tim yang sempat bersaing di papan atas, kini harus puas berada di peringkat ke-8 klasemen.
Berharap Bangkit pada 3 Laga Tersisa

Persija Jakarta bisa finis di peringkat lebih buruk lagi jika tak segera bangkit. Bahkan, pasukan Ricky Nelson itu masih bisa terlempar dari 10 besar jika terus kehilangan poin pada tiga laga terakhir.
Finis di luar 10 besar akan jadi pukulan telak bagi Persija. Faktor itu membuat Ricky Nelson bertekad untuk membawa Persija bangkit pada laga pekan ke-32 saat menjamu Bali United.
"Semoga kami bisa tampil lebih baik lagi dan mendapatkan tiga poin. Saya minta maaf kepada The Jakmania karena tidak dapat poin malam ini," ucap Ricky Nelson dikutip dari Liga Indonesia Baru.
Klasemen BRI Liga 1 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06















