Rizky Ridho Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-23 Proyeksi Piala AFF U-23 2023, Thomas Doll Buka Suara
Ari Prayoga | 10 Agustus 2023 08:58
Bola.net - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll buka suara perihal pemanggilan pemain andalannya, Rizky Ridho ke Timnas Indonesia U-23 proyeksi Piala AFF U-23 2023. Juru taktik asal Jerman ini tampak kesal.
Piala AFF U-23 2023 akan digelar di Thailand pada 17-26 Agustus 2023. Turnamen tersebut bukan ajang resmi FIFA sehingga saat kejuaraan itu berlangsung BRI Liga 1 2023/2024 tetap berjalan.
Oleh karenanya, Thomas Doll menilai sebaiknya pemain pilarnya itu tetap bersama Persija. Apalagi, Macan Kemayoran saat ini tengah bersaing di papan atas.
Selain Rizky Ridho, pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong juga memanggil bek Persija, Muhammad Ferarri. Bahkan pada awalnya, ada lima penggawa Macan Kemayoran yang dipanggil.
"Yang terbaik adalah semuanya tetap di sini karena sedang di pertengahan musim. Saya pelatih Persija, kami sedang berada di persaingan championship. Kami juga punya target," ujar Thomas Doll saat sesi jumpa pers usai laga kontra Borneo FC pada pekan ketujuh BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, (9/8) malam WIB.
Bukan Kali Pertama

Kata Thomas Doll, situasi ini terus berulang. Bahkan pada Februari 2023, Persija pernah harus melepas delapan pemain ke pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-20.
"Lalu, saat Liga 1 bubble di Yogyakarta, ada enam pemain yang dipanggil ke timnas," tutur mantan pelatih Borussia Dortmund ini.
Thomas Doll pun tak mau membahas lagi polemik ini. Sebab, ia sudah capek.
"Saya tidak ingin berbicara lebih banyak soal omong kosong ini," imbuh Thomas Doll.
Klasemen BRI Liga 1 2023/2024
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











