Skuat Arema di PGK 2018, Hanya Dua Pemain Tak Dibawa
Asad Arifin | 20 Februari 2018 17:50
Bola.net - - Arema FC tak main-main saat mengikuti turnamen Piala Gubernur Kaltim (PGK) 2018. Arema FC membawa hampir semua pemain mereka. Sementara, para pemain yang dipanggil Timnas Indonesia belum dipastikan.
Menurut Pelatih Arema FC, Joko Susilo, hanya ada dua pemain yang sudah tak dibawa serta ke PGK 2018. Dua pemain ini adalah Jayus Hariono dan Teddy Heri Setiawan. Mereka akan ditinggal karena alasan yang berbeda.
Jayus kami tinggal karena masih mengalami cedera. Sementara, Teddy absen karena baru saja melangsungkan pernikahan, ujar Joko Susilo.
Selain dua pemain ini, Arema kemungkinan harus kehilangan lagi empat orang pemainnya pada ajang ini. Empat pemain tersebut, Kartika Ajie, Ahmad Nur Hardianto, Bagas Adi Nugroho, dan Hanif Sjahbandi, harus memenuhi panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan (TC)Timnas Indonesia.
Kendati agenda TC Timnas Indonesia ini dijadwalkan bakal berlangsung sampai 26 Februari, Gethuk, sapaan karib Joko Susilo, ogah berjudi. Ia masih akan menunggu agenda lengkap Timnas, sebelum memutuskan apakah empat pemain ini perlu menyusul ke Samarinda.
Kami lihat dulu. Jika pada 24 atau 25 Februari mereka ada pertandingan, untuk apa mereka harus gabung ke Samarinda?. Bisa saja mereka datang, bisa juga tidak tukasnya.
Arema juga belum dipastikan bakal menurunkan Rivaldy Bawuo. Pasalnya, penyerang asal Gorontalo ini masih dalam suasana duka cita, menyusul wafatnya sang kakek. Bahkan, pemain yang karib disapa Ipay ini absen dalam sesi latihan terakhir Arema, di Stadion Kanjuruhan, Selasa sore.
Untuk Rivaldy, kami sengaja beri kebebasan. Kendati 'hanya' kakek, tapi almarhum yang membesarkan Rivaldy sejak masih kecil. Jadi sudah seperti rang tuanya sendiri, papar Gethuk. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Resmi Luncurkan Jersey Ketiga dengan Gaya Modern dan Elegan
Bola Indonesia 18 Desember 2025, 19:15
-
Arema FC Pertahankan Rekor Tandang Tak Terkalahkan di BRI Super League
Bola Indonesia 2 Desember 2025, 13:09
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Arsenal 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 00:30
-
Prediksi Juventus vs Lecce 4 Januari 2026
Liga Italia 3 Januari 2026, 00:00
-
Ketika Pep Guardiola Tidak Habis Pikir Chelsea Pecat Enzo Maresca
Liga Inggris 2 Januari 2026, 23:49
-
Tantang Leeds United, Bruno Fernandes dan Kobbie Mainoo Bisa Perkuat MU?
Liga Inggris 2 Januari 2026, 23:36
-
Espanyol vs Barcelona: Manolo Gonzalez Singgung Joan Garcia dan Kisah Luis Figo
Liga Spanyol 2 Januari 2026, 23:11
-
Cagliari vs Milan: Duel-duel Kunci Penentu Arah Laga di Sardinia
Liga Italia 2 Januari 2026, 22:08
-
Real Madrid Tegaskan Nico Paz Bukan Aset Dagang usai Dipulangkan 2026
Liga Spanyol 2 Januari 2026, 20:57
-
Banyak Tanda Tanya, Begini Prediksi Susunan Pemain AC Milan Hadapi Cagliari
Liga Italia 2 Januari 2026, 20:35
-
Niclas Fullkrug Resmi Berseragam AC Milan, Pakai Nomor Punggung 9
Liga Italia 2 Januari 2026, 20:10
-
Kiper Barcelona Jadi Kandidat Kuat Peraih Trofi Zamora
Liga Spanyol 2 Januari 2026, 19:57
-
Menunggu Dampak Instan Niclas Fullkrug di AC Milan
Liga Italia 2 Januari 2026, 19:15
-
Juventus Mulai Menemukan Arah, tapi Ada Satu Masalah yang Belum Tuntas
Liga Italia 2 Januari 2026, 18:29
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43





