Stadion Manahan Sudah Siap Gunakan VAR, dapat Pujian Langsung dari Erick Thohir
Richard Andreas | 5 Juni 2023 02:30
Bola.net - Stadio Manahan, Solo jadi salah satu stadion di Indonesia yang layak menerapkan teknologi Video Assistant Referee (VAR). Hasil renovasi stadion baru-baru ini terbukti berhasil mengembangkan sejumlah aspek penting.
Perkembangan Stadion Manahan pun dipuji langsung oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Hal ini disampaikan saat meninjau kesiapan Stadion Manahan, Solo, sebagai lokasi yang diajukan untuk menyelenggarakan Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 pada 6 hingga 12 September mendatang.
Menurut rencana, Liga 1 memang bakal mulai menerapkan penggunaan VAR pada tahun depan. Erick Thohir menyebut, Stadion Manahan secara kelengkapan fasilitas sudah siap untuk menerapkannya.
“Secara bertahap kita akan menerapkan VAR di Liga 1. Insya Allah pada bulan Februari. Jadi, selama enam bulan ini kami akan melakukan persiapan,” kata Erick Thohir di Stadion Manahan, Solo, Minggu (4/6/2023).
“Alhamdulillah salah satunya tentu Stadion Manahan yang saya rasa fasilitasnya sudah ada ini mestinya jadi stadion yang siap untuk menggunakan VAR,” imbuhnya.
Ruangan untuk VAR Sudah Tersedia
Setiap stadion memang membutuhkan satu ruangan khusus yang dialokasikan untuk tempat operator VAR. Erick Thohir mengatakan, Stadion Manahan juga sudah memiliki ruangan tersebut.
Meskipun demikian, Erick menegaskan bahwa penggunaan VAR di Liga 1 2023/2024 baru akan dilakukan uji coba pada pertengahan musim. Sebab, PSSI baru berencana menerapkan sistem ini secara penuh pada musim depan.
“Selain itu, saya juga sempat melakukan pengecekan ruangan yang nantinya akan digunakan untuk VAR. Tentu konteksnya itu tidak bisa dilakukan saat ini. Namun, paling tidak tahun depan fasilitasnya sudah siap,” ujarnya.
Fasilitas Sudah Bertambah Baik
Sebetulnya, ini menjadi kunjungan kedua yang dilakukan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu di Stadion Manahan. Sebelumnya, kunjungan yang sama pernah dilakukan Erick pada medio Maret 2023.
Ketika itu, dia tengah meninjau kesiapan stadion kebanggaan masyarakat Solo ini yang disiapkan sebagai salah satu venue Piala Dunia U-20 2023.
Jika dibandingkan dari dua kunjungan ini, dia menilai bahwa progres renovasinya sudah positif. Sebab, ada beberapa fasilitas tambahan yang menegaskan Stadion Manahan sebagai venue bertaraf internasional.
“Sebetulnya saya sudah pernah berkeliling di Stadion Manahan beberapa bulan yang lalu dan saya ingin memastikan saja bahwa Stadion Manahan dalam kondisi yang sangat baik dan terawat,” katanya.
“Ada beberapa fasilitas yang mungkin pada saat itu belum siap, sekarang sudah ada fasilitas buat media yang saya rasa luar biasa,” lelaki berusia 53 tahun itu menambahkan.
Disadur dari: Bola.com (Radifa Arsa/Gregah Nurikhsani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Brasil Dominasi Daftar Pencetak Gol Putaran Pertama
Bola Indonesia 14 Januari 2026, 21:22
-
Timnas Indonesia, John Herdman, Harapan Fans, dan Luka yang Tersisa
Tim Nasional 14 Januari 2026, 21:00
-
Media Vietnam Mengulas Babak Baru Timnas Indonesia Bersama John Herdman
Tim Nasional 14 Januari 2026, 20:52
LATEST UPDATE
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi Villarreal vs Ajax 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 19:30
-
Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 19:11
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26







