Thiago Furtuoso Berpeluang Main Kontra Persipura
Asad Arifin | 26 April 2018 23:07
Bola.net - - Arema FC bisa sedikit berlega hati jelang laga kontra Persipura Jayapura di Stadion Kanjuruhan, Jumat . Mereka berpeluang memainkan penyerang Thiago Furtuoso pada laga pekan keenam Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak.
Arema sempat terancam kehilangan Thiago. Pasalnya, penyerang asal Brasil ini sempat mengalami cedera dan menepi dari beberapa sesi latihan, usai berbenturan dengan pemain lawan dalam laga kontra Madura United pekan lalu.
Thiago sudah mulai fit pada pertandingan tadi. Ada kemungkinan ia sudah bisa bergabung, ujar Pelatih Arema FC, Joko Susilo.
Namun demikian, Gethuk -sapaan karib Joko- belum memastikan apakah ia akan memainkan Thiago sebagai starter. Menurut pelatih 47 tahun, ia baru akan menyusun komposisi pemain usai melakukan meeting dengan pemain.
Nanti akan kita susun siapa yang masuk dalam starting eleven, siapa yang masuk cadangan, tuturnya.
Bagi Arema, bisa bermainnya Thiago pada laga ini bisa jadi sebuah kabar melegakan, terutama mengingat peran pemain berusia 30 tahun tersebut di lini serang Arema. Sejauh ini, ia sudah mencetak tiga gol. Tiga gol ini dicetak Thiago dalam tiga laga terakhir Arema FC.
Sementara itu, Arema FC dipastikan masih belum bisa memainkan Agil Munawar dan Ahmad Nur Hardianto. Dua pemain muda ini masih belum pulih dari cedera mereka.
Selain itu, Hanif Sjahbandi dan Bagas Adi Nugroho juga harus absen akibat memperkuat Timnas Indonesia, tandasnya.(den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tanpa Bruno Silva Lawan Arema, Kekuatan PSIS Semarang Berkurang
Bola Indonesia 31 Mei 2018, 09:27
-
Thiago dan Arthur Kemungkinan Tampil Hadapi PSIS
Bola Indonesia 31 Mei 2018, 01:21
-
Thiago Furtuoso Ogah Remehkan PSIS Semarang
Bola Indonesia 30 Mei 2018, 18:44
-
Arthur dan Thiago Belum Pasti Tampil Lawan PSIS
Bola Indonesia 28 Mei 2018, 19:16
-
Cara Furtuoso Menghormati Rekan Muslim yang Puasa di Arema FC
Bola Indonesia 22 Mei 2018, 14:03
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




