Thom Haye Sudah Tidak Sabar Membela Persib di BRI Super League, Berpotensi Debut Lawan Persebaya 12 September 2025 Nanti
Serafin Unus Pasi | 28 Agustus 2025 10:01
Bola.net - Thom Haye sudah tidak sabar membela Persib Bandung di BRI Super League 2025/26. Namun ia diperkirakan masih belum bisa debut dalam waktu dekat.
Haye telah diperkenalkan sebagai pemain baru Persib bersama Federico Barba pada Rabu (27/8). Gelandang Timnas Indonesia itu dikontrak dua tahun.
Persib mendatangkan Haye secara gratis. Pasalnya, ikatan kerja samanya dengan klub lamanya, Almere City, telah habis pada akhir Juni 2025.
"Halo Bobotoh, Thom Haye di sini. Saya antusias bergabung dengan Persib dan tidak sabar untuk berlaga di Bandung, go Persib Maung Bandung," ujar Haye.
Belum di Indonesia
Haye disinyalir belum berada di Bandung. Oleh sebab itu, ia kemungkinan belum bisa bermain untuk Maung Bandung dalam laga terdekat BRI Super League.
Persib bakal menjamu Borneo FC di pekan keempat. Pertandingan itu akan bergulir pada Minggu (31/8) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.
Usai itu, BRI Super League bakal jeda selama sepuluh hari untuk jeda internasional. Haye turut dipanggil ke Timnas Indonesia untuk menghadapi Chinese Taipei dan Lebanon di Surabaya.
Pekan Kelima BRI Super League Usai FIFA Matchday
Debut Haye dengan Persib berpeluang berlangsung usai FIFA Matchday. Maung Bandung dijadwalkan memainkan pekan kelima BRI Super League.
Haye langsung dihadapkan dnegan big match dan laga gengsi Persib kontra Persebaya di Stadion GBLA. Partai itu akan diselenggarakan pada Jumat (12/8).
Haye sebelumnya diisukan bakal bergabung dengan Persija. Namun gelandang berumur 30 tahun ini akhirnya memilih berlabuh di Persib.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Heboh! Eliano Reijnders Segera Susul Thom Haye Gabung Persib di BRI Super League, Pilih Maung Bandung ketimbang Bali United
- Bek Arema FC dan Timnas Indonesia U-23 Alami Cedera ACL, Absen hingga Akhir Musim BRI Super League 2025/2026
- Prediksi Starting XI Persib Bandung Usai Kedatangan Thom Haye dan Federico Barba: Mampu Juara BRI Super League Lagi?
- BRI Super League: 4 Gelandang Persib Bandung yang Bisa Kehilangan Tempat di Starting XI Akibat Kehadiran Thom Haye
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persik Kediri: Macan Putih Butuh Energi Tambahan agar Bisa Kembali Menggigit
Bola Indonesia 5 November 2025, 19:17
-
Prediksi Selangor FC vs Persib Bandung 6 November 2025
Bola Indonesia 5 November 2025, 17:37
LATEST UPDATE
-
Ronaldo Bongkar Akar Masalah Manchester United: Bukan Cuma Pemain dan Pelatih!
Liga Inggris 5 November 2025, 23:49
-
Live Streaming Qarabag vs Chelsea - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 5 November 2025, 23:47
-
Live Streaming Pafos FC vs Villarreal - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 5 November 2025, 23:46
-
Persik Kediri: Macan Putih Butuh Energi Tambahan agar Bisa Kembali Menggigit
Bola Indonesia 5 November 2025, 19:17
-
Teheran-Heran: Kenapa Vinicius Biarkan Conor Bradley Lepas?
Liga Champions 5 November 2025, 18:28
-
Barcelona Jadi Raja Gol Liga Champions Sejak Era Hansi Flick
Liga Champions 5 November 2025, 18:07
-
Prediksi Selangor FC vs Persib Bandung 6 November 2025
Bola Indonesia 5 November 2025, 17:37
-
Prediksi Red Star Belgrade vs Lille 7 November 2025
Liga Eropa UEFA 5 November 2025, 17:28
-
Bukan Balik ke Inggris, Harry Kane Bakal Lanjutkan Karir di Barcelona?
Liga Spanyol 5 November 2025, 16:57
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17







