Turnamen Sepak Bola Putri ASBWI Cup 2024 Digelar 14-18 November di Kalteng
Gia Yuda Pradana | 15 November 2024 14:02
Bola.net - Turnamen sepak bola putri ASBWI Cup 2024 resmi digelar di Stadion Swakarya, Muara Teweh, Kalimantan Tengah. Turnamen ini dibuka oleh Ketua Umum (Ketum) ASBWI, Nadalsyah, pada Kamis, (14/11).
Hadir pula dalam pembukaan adalah perwakilan dari PJ Bupati Barito Utara yang diwakili oleh Asisten Ill Setda Bidang Administrasi Umum, Yasser Arafat, dan Ketua Kom Barito Utara, Dedy Suryana.
“Beberapa waktu lalu, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, ketika meeting di kantor beliau di Kementerian BUMN Jakarta, meminta saya untuk sesekali melaksanakan kegiatan di sini, di Muara Teweh. Karena selama ini sudah cukup banyak kegiatan kita lakukan di berbagai daerah di indonesia," ujar Nadalsyah.
ASBWI CUP 2024 akan berlangsung hingga 18 November mendatang. Turnamen untuk kategori usia senior ini diikuti oleh empat tim, yakni Arema FC Women (Jawa Timur), Adhyaksa Kalteng Putri (Kalimantan Tengah), Putri Barayungk (Kalimantan Barat), dan Putri JP (DKI Jakarta).
"Kami berharap, semua peserta bermain dengan gembira dan menjunjung asas fair play. Kalau seperti motto Kabupaten Barito Utara, "lya Mulik Bengkang Turan”, yang artinya janganlah berhenti di tengah jalan, pantang menyerah, para perempuan tangguh sepak bola wanita Indonesia,” kata Nadalsyah.
Hasil Pertandingan

Sementara itu, ASBWI Cup 2024 dimulai dengan mempertemukan Putri JP versus Putri Barayungk Kalbar. Putri JP menang dengan skor telak 6-0.
“Alhamdulillah, kami dapat tiga poin. Seharusnya kami bisa lebih banyak gol karena finishing-nya di depan gawang kurang pas. Semoga di pertandingan selanjutnya kita bisa dapat poin penuh lagi,” tutur pemain Putri JP, Rihla Nuer.
Pada pertandingan berikutnya, Arema FC Women bentrok dengan Adhyaksa Kalteng Putri. Hasilnya, Arema FC Women menang 1-0.
“Syukur alhamdulillah dikasih hasil maksimal, 3 poin. Ini berkat kerja keras tim dan doa dukungan orang tua terutama. Tidak puas sampai di sini. Pertandingan selanjutnya harus lebih bekerja keras lagi,” imbuh pemain Arema FC Women, Armita.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Asosiasi Sepak Bola Wanita Gelar Diskusi Kuatkan Silaturahmi
Tim Nasional 31 Maret 2024, 02:09
-
Diikuti 8 Tim, ASBWI Sukses Gelar Festival Sepak Bola Putri U-12 di Banten
Bola Indonesia 27 November 2023, 18:55
-
ASBWI Gelar Workshop dan Coaching Clinic, Usung Tema Indonesia Tanpa Stigma
Tim Nasional 17 Oktober 2023, 19:26
-
Sukses Gelar Turnamen Sepak Bola Putri U-15, ASBWI Siap Gulirkan Kompetisi U-17
Bola Indonesia 21 Agustus 2023, 08:27
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




