Yunus Nusi Rangkap Jabatan Jadi Wakil Ketua II Sekjen KONI, Bagaimana Nasibnya sebagai Sekjen PSSI?
Serafin Unus Pasi | 2 Agustus 2023 22:28
Bola.net - Yunus Nusi terpilih menjadi Wakil Sekjen II KONI Pusat. Bagaimana nasibnya sebagai Sekjen PSSI?
KONI baru saja melantik kepengurusan baru untuk periode 2023-2027. Nama Yunus Nusi tercatat sebagai Wakil Sekjen II dari Sekjen KONI, Lukman Djajadikusuma.
Selain itu, anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Vivin Cahyani, ditunjuk sebagai Wakil Ketua Umum Bidang Rena, Kerja Sama dalam Negeri, dan Kerja Sama Luar Negeri.
Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, angkat bicara terkait penetapan Yunus Nusi sebagai Wakil Sekjen II KONI. Ia mengisyaratkan mengizinkan pria asal Gorontalo itu untuk rangkap jabatan.
Erick Thohir berkaca dari Endri Erawan. Manajer Timnas Indonesia itu juga memiliki dua posisi. Satu sebagai anggota Exco PSSI, satu lagi menjadi anggota Exco Komite Olimpiade Indonesia (NOC) Indonesia.
"Tentu masalah dinamika organisasi KOI dan KONI, kita harus menghargai. Saya sudah mendapatkan laporan. KONI juga sudah bicara dengan saya," ujar Erick Thohir saat sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (2/8) malam WIB.
"Mungkin KONI cinta sepak bola, seperti KOI. Jadi rukun semua karena sepak bola. Tapi kami tetap berharap untuk komite-komite yang telah diumumkan," katanya menambahkan.
Duduki Kursi Sekjen PSSI Sejak 2020
Yunus Nusi telah menjadi Sekjen PSSI sejak 2020. Awalnya, ia berstatus Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen untuk menggantikan Ratu Tisha yang mundur sebelum ditetapkan sebagai sekjen definitif setahun berselang.
Sebenarnya, Yunus Nusi sempat terpilih sebagai Wakil Ketua Umum (Waketum) 1 PSSI pada Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI pada Februari 2023. Namun, ia memilih untuk mundur demi memberikan jalan kepada Zainudin Amali.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- FIFA Kunjungi Stadion Manahan, Rumput Lapangan yang Menguning jadi Sorotan
- PSSI Belikan Frank Wormuth Batik supaya Betah Menjadi Konsultan Pelatih Timnas Indonesia U-17
- Shin Tae-yong Ditarget Bawa Timnas Indonesia Melaju Jauh di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Mampukah?
- Tepatkah Keputusan Pemerintah untuk Mengganti Rumput JIS Jelang Piala Dunia U-17 2023?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
PSV vs Napoli: Malam Mengerikan di Philips Stadium
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:03 -
Raja Spanyol! Arsenal Cetak Sejarah di Liga Champions Usai Gilas Atletico Madrid
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:20 -
Filosofi Chivu di Inter: Benahi Mental Tim Senior, Lalu 'Lemparkan' Pemain Muda!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57 -
Man of the Match Bayer Leverkusen vs PSG: Nuno Mendes
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:50 -
Man of the Match Villarreal vs Manchester City: Savinho
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:45 -
Man of the Match Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Denzel Dumfries
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:27 -
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:17 -
Man of the Match Barcelona vs Olympiakos: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:05 -
Mengintip Forum Diplomasi: AWMUN XII Hadirkan 5 Dewan PBB di Bali.
News 22 Oktober 2025, 08:00
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04