11 Laga Tanpa Kekalahan, Maurizio Sarri: Ini Berkat Kerja Keras Pemain
Serafin Unus Pasi | 5 November 2018 19:20
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri memberikan kredit khusus kepada para pemainnya. Sarri menilai kerja keras para pemain Chelsea membuat mereka belum tersentuh kekalahan musim ini.
Chelsea berhasil meraih poin penuh pada pertandingan pekan ke 11 EPL musim ini. Menghadapi Crystal Palace, The Blues berhasil menggilas tim tamu dengan skor telak 6-1.
Kemenangan tersebut memiliki arti yang spesial bagi Chelsea. Pasalnya hingga saat ini mereka belum sekalipun tersentuh kekalahan di 11 pertandingan awal Liga Inggris musim ini, di mana mereka menyamai rekor Notthingham Forest di tahun 1994 silam.
Sarri sendiri menilai rekor ini tidak bisa diraih timnya tanpa kerja keras para pemainnya. "Saya benar-benar bangga akan rekor ini," buka Sarri kepada Goal International.
Baca komentar lengkap pelatih asal Italia itu di bawah ini.
Berkat Pemain
Sarri sendiri menolak anggapan bahwa berkat tangan dinginnya, Chelsea masih belum tersentuh kekalahan musim ini.
Sarri memberikan kredit itu kepada para pemainnya, yang ia nilai bekerja sangat keras untuk beradaptasi dengan gaya bermainnya.
"Saya benar-benar bangga bisa melatih tim ini. Rekor ini tidak tercipta karena jasa pelatih, tetap rekor ini diciptakan oleh tim ini."
Kinerja Impresif
Sarri menyebut bahwa tren positif ini merupakan buah dari kerja keras para pemainnya yang tanpa kenal lelah selalu berusaha untuk memperbaiki permainannya.
"Saya benar-benar beruntung, karena saya memiliki pemain yang sangat bagus di dalam tim ini."
"Para pemain saya dalam dua bulan terakhir bisa meraih begitu banyak kemenangan karena mereka memiliki organisasi yang baik dari segi taktik. Jadi saya rasa saya beruntung bersama tim ini." tandasnya.
Runner Up
Chelsea sendiri berhasil naik ke posisi runner up sementara Liga Inggris, di mana mereka tertinggal 2 poin dari Manchester City di puncak klasemen.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Erling Haaland Ungkap Rahasia di Balik Gol-Gol Gilanya, Apa Itu?!
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 07:26
-
Ruben Amorim Bikin Kejutan: Boyong Wonderkid 15 Tahun ke Latihan Tim Utama MU
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 06:24
-
Prediksi Brentford vs Liverpool 26 Oktober 2025
Liga Inggris 23 Oktober 2025, 23:59
LATEST UPDATE
-
Klub Spanyol ini Ingin Boyong Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:34
-
MU vs Brighton, Setan Merah Diprediksi Bakal Raih Kemenangan Ketiga Beruntun
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:14
-
Eksperimen Baru Allegri di Lini Depan AC Milan: Rafael Leao Jadi Striker!
Liga Italia 24 Oktober 2025, 12:44
-
MU Utus 'Agen Rahasia' untuk Boyong Carlos Baleba ke Old Trafford
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:36
-
Bukan Gelandang, MU Bakal Beli Striker Baru di Januari 2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:21
-
Riccardo Calafiori: Bek Unik yang Mengubah Cara Bermain Arsenal di Era Mikel Arteta
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:17
-
Mohamed Salah di Persimpangan: Apakah Ia Masih Layak di Skuad Inti Liverpool?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:11
-
8 Detik, 4 Sentuhan, 1 Gol: Seni Serangan Balik yang Buat Dunia Terpana
Liga Champions 24 Oktober 2025, 12:08
-
Klasemen Perolehan Medali Kejuaraan Dunia Gimnastik 2025
Olahraga Lain-Lain 24 Oktober 2025, 11:17
-
Kata Allegri, 95 Menit Kerja Keras Milan Bisa Hancur karena Satu Momen Ini, Apa Itu?
Liga Italia 24 Oktober 2025, 11:14
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56







