Arsenal Akan Pinjam Philippe Coutinho dari Barcelona
Ari Prayoga | 7 Agustus 2019 02:02
Bola.net - Raksasa Premier League, Arsenal dikabarkan bakal melanjutkan aktivitas mereka di bursa transfer musim panas ini dengan meminjam Philippe Coutinho dari Barcelona.
Coutinho merupakan salah satu pembelian besar Barcelona dalam tiga tahun terakhir. Ia dibeli dari Liverpool pada Januari 2018 silam dengan mahar mencapai 135 juta poundsterling.
Namun di balik harganya yang mahal, Coutinho tidak berperan besar dalam permainan Barcelona selama satu setengah tahun terakhir. Penampilan pas-pasan membuatnya kerap menjadi sasaran kritik para fans Barca.
Coutinho kabarnya tak senang dengan situasi yang dialaminya di Barca. Di sisi lain, kubu Blaugrana diklaim tak masalah jika harus kehilangan pemain 27 tahun tersebut.
Ketertarikan Arsenal
Posisi Coutinho di skuat Barcelona untuk musim 2019-20 ini bakal semakin tergeser dengan kehadiran Antoine Griezmann yang digaet dari Atletico Madrid.
Arsenal disebut sebagai salah satu klub yang berminat merekrut Coutinho. Beberapa klub lainnya adalah Manchester United, Liverpool, hingga Tottenham Hotspur.
Dilansir media Prancis, L'Equipe, Arsenal kabarnya menawarkan tempat berlabuh bagi Coutinho, The Gunners diklaim bersedia merekrut Coutinho dengan status pinjaman.
Aktivitas Transfer Arsenal
Meski sempat dirumorkan memiliki dana transfer terbatas, akan tetapi Arsenal akhirnya mulai aktif mendatangkan pemain pada musim panas ini.
Setelah meminjam Dani Ceballos dari Real Madrid, Arsenal menggaet Nicolas Pepe dari Lille dengan biaya transfer mencapai 72 juta poundsterling yang menjadi rekor pembelian termahal klub.
Perburuan pemain Arsenal tak berhenti sampai di situ. Selain Coutinho, tim Meriam London kabarnya juga tengah mengejar beberapa pemain lain, salah satunya bek RB Leipzig, Dayot Upamecano.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





