Arsenal Bekuk Brighton, Mikel Arteta Super Hepi!
Richard Andreas | 1 Januari 2023 12:00
Bola.net - Manajer Arsenal, Mikel Arteta sangat girang dengan kemenangan timnya atas Brighton dini hari tadi. Ia menyebut kemenangan ini merupakan kemenangan yang krusial bagi timnya.
Dini hari tadi, Arsenal bertandang ke AMEX Stadium. Mereka berhadapan dengan Brighton di pekan ke-18 EPL 2022/23.
Pada laga ini, Arsenal sukses memetik kemenangan. The Gunners mengalahkan tuan rumah dengan skor 4-2.
Arteta merasa puas dengan kemenangan yang didapatkan anak asuhnya tersebut. "Ini adalah kemenangan yang besar dan saya sangat gembira!" ujar Arteta kepada laman resmi Arsenal.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Lawan yang Berat
Arteta sangat bersyukur timnya bisa membawa pulang tiga poin di laga ini. Karena menurutnya Brighton adalah tim yang sulit untuk dikalahkan.
"Saya rasa tidak pernah mudah bagi tim manapun untuk datang ke sini [AMEX Stadium]. Mereka [Brighton] adalah tim yang sangat kuat," sambung Arteta.
"Mereka dilatih dengan sangat baik sehingga mereka benar-benar menyulitkan kami. Namun kami juga menjadi lawan yang berat bagi mereka."
Penyelesaian Akhir Bagus
Arteta juga membeberkan resep timnya bisa mengalahkan The Seagulls. Ia menyebut bahwa kunci timnya bisa mengalahkan Brighton terletak di penyelesaian akhir mereka.
"Saya rasa kami bermain dengan sangat bagus saat menyerang. Kami bisa memanfaatkan ruang yang ada dengan baik," lanjut Arteta.
"Mereka [Brighton] bertahan dengan sangat terbuka, dan kami berhasil memanfaatkan itu dengan sangat baik," ia menandaskan.
Puncak Klasemen
Berkat kemenangan tersebut, Arsenal saat ini memuncaki klasemen sementara Premier League.
The Gunners unggul dari lawan terdekat mereka, Manchester City dengan raihan tujuh poin.
Klasemen Premier League
(Arsenal FC)
Baca Juga:
- Jadwal Lengkap Premier League 2022/2023 di SCTV dan Vidio
- Gol Kilat Saka, Kreativitas dan Produktivitas Odegaard, serta Konsistensi Arsenal
- Odegaard Visinya Gila, Arsenal Unggul 7 Poin atas Man City, Gooners Tahun Baru Full Senyum
- Highlights Brighton 2-4 Arsenal: Parade 6 Gol dan Aksi Menawan Martin Odegaard
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








