Arsenal Kunci Transfer Kieran Tierney?
Serafin Unus Pasi | 31 Juli 2019 16:40
Bola.net - Saga transfer Kieran Tierney nampaknya akan segera berakhir. Tim Premier League, Arsenal diberitakan akan segera menuntaskan pembelian sang bek.
Tierney merupakan salah satu bek muda terbaik di Eropa saat ini. Sejak usia 17 tahun, ia sudah terlibat dalam tim senior Glasgow Celtic dan saat ini menjadi starter reguler di sana.
Performa apik bek 22 tahun itu diberitakan menarik perhatian Arsenal. Tim asal London Utara itu sudah mencoba untuk mendatangkan sang pemain sejak bursa transfer dibuka.
Dilansir Daily Mail, usaha tak kenal lelah Arsenal akhirnya mendapatkan hasil yang manis. Celtic diberitakan sudah sepakat untuk menjual sang bek ke London Utara dalam waktu dekat.
Simak situasi transfer Tierney selengkapnya di bawah ini.
Tiga Tawaran
Menurut laporan tersebut, Arsenal total sudah melepaskan tiga tawaran untuk memboyong Tierney.
Pihak Celtic mengonfirmasi bahwa mereka menolak dua tawaran pertama Arsenal. Mereka menilai kedua tawaran tersebut terlalu rendah dari valuasi yang mereka tetapkan.
Namun tawaran ketiga Arsenal ini diberitakan sudah memenuhi angka yang diinginkan Celtic. Untuk itu mereka setuju melepaskan sang bek ke London Utara.
Urus Detail Kesepakatan
Setelah menyepakati mahar transfer, kedua pihak saat ini tengah mengurus administrasi kepindahan Tierney.
Mereka diyakini tengah menyusun detail kesepakatan transfer Tierney. Hal itu juga termasuk menyusun klausul-klausul pembelian sang bek.
Pihak Arsenal juga saat ini tengah berdiskusi dengan perwakilan Tierney mengenai kontrak yang ia inginkan.
Dua Transfer
Selain Tierney, Arsenal juga akan mengumumkan transfer satu pemain baru dalam waktu dekat.
Mereka diberitakan bakal mendatangkan Nicolas Pepe dari Lille, di mana sang winger ditebus dengan mahar sebesar 72 juta pounds.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tenang Saja, Golnya Akan Datang! Kata Mikel Merino Soal Gyokeres yang Masih Mandul
Liga Champions 21 Oktober 2025, 11:40 -
Tak Kunjung Cetak Banyak Gol, Arsenal Dinilai Kemahalan Beli Gyokeres, Setuju Nggak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 10:41
LATEST UPDATE
-
Prediksi Sporting Lisbon vs Marseille 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 19:57 -
Prediksi AS Monaco vs Tottenham 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 19:16 -
Prediksi Galatasaray vs Bodo/Glimt 22 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 18:40 -
Prediksi Athletic Bilbao vs Qarabag 22 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 18:09 -
Union SG vs Inter Milan: Improvisasi di Lini Depan sang Wakil Italia
Liga Champions 21 Oktober 2025, 17:44 -
Prediksi BRI Super League: PSIM Yogyakarta vs Dewa United 22 Oktober 2025
Bola Indonesia 21 Oktober 2025, 17:38 -
Union SG vs Inter: Rotasi Ganda di Lini Tengah Nerazzurri
Liga Champions 21 Oktober 2025, 17:33
LATEST EDITORIAL
-
Dari Postecoglou hingga De Boer, Inilah Masa Kepelatihan Tersingkat di Premier League
Editorial 21 Oktober 2025, 00:58 -
5 Pemain yang Pernah Membela Liverpool dan Manchester United
Editorial 17 Oktober 2025, 21:02 -
4 Bek Tengah Incaran Real Madrid untuk Musim Depan
Editorial 17 Oktober 2025, 20:32