Balas Dendam, Arsenal Coba Bajak Raheem Sterling dari Chelsea?
Serafin Unus Pasi | 18 Januari 2023 19:00
Bola.net - Ada gosip baru terkait perburuan winger baru Arsenal. The Gunners kini mengarahkan radar mereka untuk mendatangkan Raheem Sterling dari Chelsea.'
Arsenal saat ini sedang keki berat. Winger yang jadi incaran mereka, Mykhaylo Mudryk ditikung oleh Chelsea di bursa transfer musim dingin ini.
Arsenal tidak mau meratapi kegagalan mereka tersebut. Tim asal London Utara itu mulai mencari pengganti sang winger di bursa transfer musim dingin ini.
Laporan Fichajes melaporkan bahwa Arsenal kini mengarahkan radar mereka ke Chelsea. The Gunners berencana untuk membajak Raheem Sterling dari The Blues.
Simak situasi transfer Sterling selengkapnya di bawah ini.
Target Lama
Menurut laporan tersebut, Sterling sebenarnya bukan target yang baru bagi Arsenal.
The Gunners sempat mencoba mendatangkannya di musim panas kemarin. Namun mereka kalah saing dengan Chelsea sehingga sang winger melipir ke Stamford Bridge.
Itulah mengapa Arsenal berencana untuk mendatangkan Sterling sekali lagi di musim dingin ini.
Ada Kans
Laporan tersebut mengklaim bahwa ada kans bagi Arsenal untuk mendapatkan jasa Sterling.
Sang winger sejauh ini tampil kurang maksimal di lini serang Chelsea. Alhasil Graham Potter kurang puas dengan performa sang winger.
Dengan kedatangan Mudryk, Chelsea sudah kelebihan winger di tim mereka. Jadi Chelsea siap melepaskan Sterling di musim dingin ini.
Bakal Pinjam
Laporan itu mengklaim bahwa Arsenal tidak berencana langsung membeli Sterling di musim dingin ini.
Mereka akan meminjam winger timnas Inggris itu selama setengah musim dengan opsi pembelian permanen di akhir masa peminjamannya.
Klasemen Premier League
(Fichajes)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Carrick Effect di Old Trafford: Derby Menang, Manchester United Terlihat Hidup Lagi
Liga Inggris 19 Januari 2026, 12:58
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
LATEST UPDATE
-
Michael Carrick Bidik Dua Gelandang untuk Perkuat Manchester United
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:15
-
Dua Laga Imbang Tanpa Gol, Arsenal Lagi-Lagi Lewatkan Kesempatan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:01
-
Lawan Barcelona di Liga Champions Sudah Tidak Bermain Selama Lebih dari Sebulan
Liga Champions 19 Januari 2026, 15:00
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
-
Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:39
-
Niclas Fullkrug: Gol Debut, Assist Mimpi, dan Pengakuan 100 Persen Bahagia di Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:29
-
Fullkrug Cuma Butuh 3 Menit untuk jadi Pahlawan Milan, Pujian Allegri pun Datang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:18
-
AC Milan Masih Malu-malu Bicara Scudetto
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:14
-
Anfield Mulai Hilang Kesabaran: Arne Slot Dikecam Usai Liverpool Ditahan Burnley
Liga Inggris 19 Januari 2026, 13:57
-
Carrick Effect di Old Trafford: Derby Menang, Manchester United Terlihat Hidup Lagi
Liga Inggris 19 Januari 2026, 12:58
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26







