Bantai Leeds United, Manchester United Lanjutkan Tren Positif
Serafin Unus Pasi | 17 Juli 2019 20:03
Bola.net - Manchester United kembali melanjutkan tren positif mereka di tur pra musim kali ini. Berhadapan dengan Leeds United di Optus Stadium, Perth, Setan Merah berhasil menang dengan skor telak 4-0.
Gol kemenangan Manchester United dicetak Mason Greenwood dan Marcus Rashford di babak pertama sementara Phil Jones dan Anthony Martial menggandakan keunggulan United di babak kedua.
Setan Merah tampil menekan sejak awal laga. Mereka langsung tancap gas untuk mengincar gol cepat ke gawang rival lama mereka tersebut.
Alhasil baru enam menit laga berjalan, Setan Merah langsung membuka keunggulan. Adalah striker muda, Mason Greenwood yang mencetak gol debut seniornya setelah memanfaatkan umpan tarik dari Aaron Wan-Bissaka. 1-0 kedudukan berubah untuk Manchester United.
Unggul satu gol membuat United semakin bersemangat dalam menyerang. Namun beberapa kali Leeds mencoba untuk memberikan perlawanan dengan skema serangan balik.
Ketika pertandingan memasuki menit ke 27, United kembali menggandakan keunggulan. Melalui skema serangan balik, Marcus Rashford mampu mengecoh bek lawan sebelum melepaskan tembakan mendatar yang tidak mampu dijangkau Kiko Casilla. Skor berubah menjadi 2-0 untuk keunggulan United.
Di sisa babak pertama ini United kembali menggempur pertahanan Leeds namun hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan, kedudukan tetap bertahan 2-0.
Simak jalannya babak kedua di bawah ini.
Babak Kedua
Di babak kedua ini, Solskjaer mengubah susunan pemainnya. Ia mengganti seluruh susunan line up mereka dengan pemain baru.
Meski mengganti seluruh pemain, tempo permainan United tidak berubah. Mereka terus menekan pertahanan Leeds di babak kedua ini.
Alhasil baru lima menit pertandingan babak kedua berjalan, keunggulan United bertambah menjadi 3-0 setelah Phil Jones menanduk dengan sempurna sepak pojok Andreas Pereira.
Tertinggal tiga gol tidak membuat Leeds menyerah. Mereka terus mencoba mengancam melalui serangan balik, sementara United tetap menguasai jalannya pertandingan.
Di menit 70, United mendapatkan hadiah penalti setelah Tahith Chong dijatuhkan di kotak terlarang. Anthony Martial yang ditunjuk menjadi eksekutor berhasil memperdaya Kiko Casilla sehingga United unggul 4-0.
Jual beli serangan terus berlanjut, namun hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan skor 4-0 tetap bertahan untuk kemenangan United.
Jadwal United Berikutnya
Setelah menyelesaikan dua partai uji coba di Australia, United akan melanjutkan tur pra musim mereka ke Asia.
Negara pertama yang akan mereka kunjungi adalah Singapura. Mereka bakal berhadapan dengan Inter Milan pada hari Sabtu (20/7) nanti.
Setelah dari Singapura, mereka akan bertolak ke China, tepatnya di kota Shanghai di mana mereka dijadwalkan berhadapan dengan Tottenham Hotspur.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06

