Bek Tengah Menipis, Liverpool Justu Pilih Jalan Panjang untuk Datangkan Marc Guehi
Dimas Ardi Prasetya | 15 Januari 2026 21:18
Bola.net - Liverpool tengah berada dalam situasi yang tidak ideal di lini pertahanan. Jumlah bek tengah senior mereka semakin terbatas seiring cedera dan minimnya rotasi yang tersedia.
Liverpool sebelumnya sudah mendatangkan Giovanni Leoni dari Parma. Namun bek muda asal Italia itu mengalami cedera lutut parah dan harus absen sampai akhir musim.
Kondisi ini membuat setiap pertandingan terasa penuh risiko bagi The Reds. Arne Slot harus memutar otak agar lini belakang tetap solid di tengah jadwal padat.
Pada laga Liga Inggris akhir pekan ini, Liverpool bahkan hanya mampu menurunkan tiga bek tengah senior dalam skuad. Di tengah keterbatasan tersebut, isu transfer mulai mengemuka. Liverpool disebut sudah menentukan arah terkait solusi jangka menengah untuk masalah di jantung pertahanan mereka.
Liverpool Kejar Guehi di Musim Panas 2026

Liverpool dikabarkan lebih memilih merekrut Marc Guehi pada musim panas 2026 mendatang. Bek Crystal Palace itu diproyeksikan datang sebagai pemain bebas transfer setelah kontraknya berakhir.
Laporan terbaru menyebutkan bahwa The Reds sebenarnya tertarik mendatangkan Guehi lebih cepat. Namun, manajemen Liverpool menilai langkah paling ideal adalah menunggu hingga akhir musim.
Sky Sports News mengungkapkan bahwa Liverpool termasuk dalam empat klub yang memantau situasi Guehi. Namun laporan itu juga menyebut The Reds bisa jadi berubah pikiran.
Minat dari Manchester City menjadi faktor yang bisa menguji kesabaran Liverpool. Jika City bergerak lebih agresif pada Januari 2026 ini, rencana The Reds berpotensi berubah demi mengamankan target utama mereka.
Cara Liverpool Mengatasi Krisis Bek Tengah

Sambil menunggu waktu yang tepat di bursa transfer, Liverpool harus memaksimalkan sumber daya yang ada. Arne Slot hanya memiliki enam bek untuk mengisi empat posisi di lini belakang.
Kondisi tersebut membuat Liverpool kerap menggunakan opsi darurat. Ryan Gravenberch beberapa kali ditarik lebih dalam, bermain di lini pertahanan saat tanpa bola dan bergerak ke depan ketika menguasai permainan.
Wataru Endo juga menjadi alternatif karena pernah bermain sebagai bek tengah. Namun, Slot jarang menggunakan pemain internasional Jepang tersebut dalam peran itu.
Opsi lain adalah memindahkan Andrew Robertson ke tengah, meski langkah itu dinilai berisiko. Liverpool juga bisa mempercayai pemain akademi seperti Amara Nallo untuk menutup celah yang ada.
Liverpool Nyaris Dapatkan Guehi di Musim Panas 2025

Menariknya, Liverpool sebenarnya nyaris mendapatkan Marc Guehi pada musim panas 2025 lalu. Saat itu, The Reds dan Crystal Palace telah mencapai kesepakatan terkait nilai transfer.
Guehi bahkan sudah menjalani tes medis sebagai bagian dari proses kepindahan ke Anfield. Semua tahapan disebut berjalan lancar dan transfer tinggal menunggu pengumuman resmi.
Namun, kepindahan tersebut akhirnya gagal terwujud. Crystal Palace membatalkan transfer karena gagal merekrut bek pengganti di bursa yang sama.
Selain itu, manajer Palace saat itu, Oliver Glasner, dikabarkan mengancam akan meninggalkan klub jika Guehi dilepas. Faktor inilah yang membuat transfer dari Selhurst Park ke Anfield urung terjadi.
Klasemen Liga Inggris
(Sky Sports News)
Baca Juga:
- Laris Manis! 3 Klub Top Italia Berminat Angkut Harry Maguire
- Terungkap! Ruben Amorim Sempat Ingin Mundur Sebelum Man United Ambil Keputusan Kejam
- Bye MU! Gelandang Ini Segera Tinggalkan Old Trafford
- AS Roma Belum Menyerah, Coba Nego Lagi MU untuk Jasa Joshua Zirkzee
- Michael Carrick Jadi Manajer Interim MU karena 'Cawe-cawe' Sir Alex Ferguson?
- Gebrakan Transfer Juventus: Bidik Jean-Philippe Mateta, Tapi Harganya Bikin Melongo, Plus Ada Godaan MU
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bek Tengah Menipis, Liverpool Justu Pilih Jalan Panjang untuk Datangkan Marc Guehi
Liga Inggris 15 Januari 2026, 21:18
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 21:03
-
Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, dan Top Skor Piala AFF 2026
Tim Nasional 15 Januari 2026, 20:56
-
Terungkap! Ruben Amorim Sempat Ingin Mundur Sebelum Man United Ambil Keputusan Kejam
Liga Inggris 15 Januari 2026, 20:10
LATEST UPDATE
-
Harapan Tinggi, Realita Pahit: Kondisi Paul Pogba Bikin Monaco Mulai Frustrasi
Liga Eropa Lain 15 Januari 2026, 21:54
-
Bek Tengah Menipis, Liverpool Justu Pilih Jalan Panjang untuk Datangkan Marc Guehi
Liga Inggris 15 Januari 2026, 21:18
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 21:03
-
Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, dan Top Skor Piala AFF 2026
Tim Nasional 15 Januari 2026, 20:56
-
Terungkap! Ruben Amorim Sempat Ingin Mundur Sebelum Man United Ambil Keputusan Kejam
Liga Inggris 15 Januari 2026, 20:10
-
Live Streaming Como vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 15 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22








