Cari Striker Baru, Manchester United Blusukan ke Prancis?
Serafin Unus Pasi | 2 November 2022 20:42
Bola.net - Ada rumor baru beredar mengenai perburuan striker baru Manchester United. Tim berjuluk Setan Merah itu dilaporkan akan mencoba merekrut Martin Terrier dari Rennes.
Membeli striker baru jadi agenda Manchester United di tahun 2023. Setan Merah terancam kekurangan striker, mengingat Cristiano Ronaldo bakal cabut di akhir musim nanti.
Hingga hari ini Manchester United sudah dikaitkan dengan sejumlah striker top. Namun belum ada tanda-tanda yang jelas siapa striker yang akan mereka boyong di tahun 2023 nanti.
Dilansir 90min, United kini blusukan ke Prancis. Mereka tertarik untuk mendatangkan Martin Terrier dari Rennes.
Siapa Terrier dan mengapa MU tertarik meminangnya? Simak selengkapnya di bawah ini.
Striker Tajam
Manchester United belakangan mulai tertarik untuk merekrut Terrier dari Rennes. Karena sang striker tampil tajam bersama Rennes di musim ini.
Ia total turun 18 kali bersama Rennes sejauh ini. Ia berhasil membuat 11 gol dan empat assist dari 18 penampilan tersebut.
Melihat ketajamannya dan usianya yang masih 25 tahun, Manchester United merasa sang striker cocok untuk kebutuhan mereka di musim panas nanti.
Bisa Dangkut
Menurut laporan tersebut, Manchester United punya kans yang cukup terbuka untuk mendatangkan Terrier di tahun 2023 nanti.
Terrier sebenarnya baru-baru ini meneken kontrak baru di Rennes. Ia akan membela klub Ligue 1 itu hingga tahun 2026 mendatang.
Namun Rennes dilaporkan membuka diri untuk bernegosiasi dengan MU. Mereka siap menjualnya asalkan Manchester United memberikan tawaran yang bagus untuknya.
Mahar Transfer
Menurut laporan yang beredar, Manchester United tidak perlu keluar uang terlalu banyak untuk mengamankan jasa Terrier.
Sang striker dikabarkan bisa diangkut ke Old Trafford cukup dengan tebusan sekitar 40 juta pounds di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(90min)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST UPDATE
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
-
Hasil Galatasaray vs Atletico Madrid: Gol Bunuh Diri Selamatkan Tuan Rumah
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Braga vs Nottm Forest 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Celta Vigo vs LOSC 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs VfB Stuttgart 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





