Chelsea Batalkan Kepindahan Maurizio Sarri ke Juventus
Asad Arifin | 12 Juni 2019 09:32
Bola.net - Klub Premier League, Chelsea, disebut telah membatalkan niat untuk melepas Maurizio Sarri ke Juventus. The Blues kini berubah haluan dan menyatakan ingin manajer berusia 60 tahun tetap bertahan musim depan.
Sebelum musim 2018/19 berakhir, Chelsea disebut telah memutuskan untuk melepas Maurizio Sarri. Terlepas dari apa pun hasil yang didapatkan oleh The Blues.
Situasi tersebut kemudian direspon oleh Juventus yang sedang mencari pelatih baru, untuk menggantikan peran Massimiliano Allegri. Juventus mulai mendekati Maurizio Sarri sepekan sebelum final Liga Europa.
Presiden Juventus, Andrea Agnelli, turun tangan langsung untuk melakukan negosiasi dengan Maurizio Sarri. Hasilnya pun positif. Klub asal Turin mencapai kesepakatan verbal dengan pihak Sarri.
Hanya saja, Juventus harus menunggu pemutusan kontrak Sarri di Chelsea. Mantan pelatih Napoli tersebut masih punya kontrak hingga Juni 2020 bersama klub asal London Barat.
Dikutip dari The Sun, awalnya Chelsea tidak keberatan untuk melepas Maurizio Sarri. Namun, sikap mereka kini telah berubah. Chelsea tidak ingin melepas Sarri akan membatalkan rencana kepindahannya menuju Juventus.
Apa alasan Chelsea tidak ingin melepas Maurizio Sarri ke Juventus? Simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Sederet Alasan Chelsea
Maurizio Sarri mampu memenuhi target yang ditetapkan oleh Chelsea yakni menembus empat besar klasemen akhir Premier League 2018/19. Chelsea berada di posisi ke-3 klasemen akhir. Mereka akan tampil di Liga Champions musim depan.
Sebagai 'bonus' Maurizio Sarri sukses memberikan gelar juara Liga Europa kepada Chelsea. Nah, seperti dikutip dari The Sun, gelar ini yang membuat Chelsea ragu untuk melepas pria berusia 60 tahun.
Maurizio Sarri pada awalnya menyebut jika masa depannya akan ditentukan pada hari Senin (11/6/2019) lalu. Tapi, sejauh ini belum ada pengumuman resmi apa pun terkait masa depannya.
Kondisi tersebut terjadi lantaran pihak Chelsea berubah pikiran. Mereka kini enggan melepas Maurizio Sarri dan ingin tetap melatih seperti kontrak yang disepakati.
Selain gelar juara, The Blues juga tidak ingin mengambil resiko kehilangan Maurizio Sarri dengan situasi terkini yang tidak ideal.
Chelsea baru saja ditinggal oleh Eden Hazard, bintang utama klub. Selain itu, mereka juga terancam tak bisa membeli pemain di bursa transfer, jika banding di CAS soal sanksi larangan transfer tidak dikabulkan. Chelsea tak ingin memperkeruh suasana dengan melepas Maurizio Sarri.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










