Chelsea Dibayang-bayangi Sanksi FFP, Mauricio Pochettino: Kami Tidak Cemas!
Serafin Unus Pasi | 25 November 2023 11:40
Bola.net - Manajer Chelsea, Mauricio Pochettino menanggapi santai ancaman sanksi FFP yang menimpa timnya. Ia menyebut bahwa pihaknya sama sekali tidak cemas dengan situasi yang beredar tersebut.
Pekan lalu, pecinta sepak bola Inggris dikejutkan dengan sanksi berat yang dijatuhkan FA ke Everton. The Toffees mendapatkan pengurangan 10 poin akibat pelanggaran Financial Fair Play (FFP).
Banyak pihak menilai ada beberapa klub EPL lain yang terncam mendapatkan sanksi yang lebih berat akibat pelanggaran FFP. Salah satunya adalah Chelsea.
Semenjak dibeli Todd Boehly, Chelsea sudah menghabiskan ratusan juta pounds untuk belanja pemain. Namun pemasukan mereka tidak sebanyak pengeluaran mereka, sehingga The Blues dianggap melanggar FFP dan layak mendapatkan sanksi yang lebih berat ketimbang Everton.
Simak komentar Pochettino mengenai situasi klubnya di bawah ini.
Tidak Cemas

Dalam konferensi persnya baru-baru ini, Pochettino ditanyai mengenai kemungkinan Chelsea akan diperiksa FA terkait pelanggaran FFP.
Ia menyebut bahwa pihaknya tidak terlalu mencemaskan hal tersebut untuk saat ini.
"Apakah kami khawatir Chelsea akan diperiksa FFP? Tidak!" ujarnya singkat.
Tidak Ada Pembicaraan

Lebih lanjut, Pochettino ditanyai apakah ia sudah menjalin komunikasi dengan Todd Boehly terkait kemungkinan sanksi FFP tersebut.
Ia menyebut saat ini tidak ada pembicaraan apapun dengan Boehly terkait situasi tersebut.
"Tidak, kami sama sekali tidak membicarakan hal itu," pungkasnya.
Laga Berikutnya

Chelsea dan Pochettino sendiri saat ini fokus mempersiapkan diri untuk pertandingan pekan ke-13 EPL 2023/2024.
Mereka akan berhadapan dengan Newcastle di St James Park malam ini.
Klasemen Premier League
(Football London)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST UPDATE
-
Main di Kandang, Bandung BJB Tandamata Target Sapu Bersih demi ke Final Four Proliga 2026
Voli 22 Januari 2026, 09:34
-
Jadwal Lengkap Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 22 Januari 2026, 09:16
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 22 Januari 2026
Voli 22 Januari 2026, 08:41
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga Putaran I di Bandung, 22-25 Januari 2026
Voli 22 Januari 2026, 08:31
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 22 Januari 2026, 08:31
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 22 Januari 2026, 08:31
-
Rapor Pemain Juventus: McKennie Menyala, Benfica Pulang Tertunduk
Bola Indonesia 22 Januari 2026, 08:23
-
Daftar Lengkap Tim Lolos Babak 16 Besar Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Januari 2026, 08:00
-
Rapor Pemain Liverpool vs Marseille: Dominik Szoboszlai Cetak Gol Free Kick Cerdik
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:39
-
Man of the Match Juventus vs Benfica: Khephren Thuram
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:31
-
Man of the Match Bayern Munchen vs Union Saint-Gilloise: Harry Kane
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:10
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





