Chelsea Siapkan Tawaran Perdana untuk Declan Rice
Serafin Unus Pasi | 29 Juni 2020 16:50
Bola.net - Belanja besar Chelsea di musim panas belum akan berakhir. The Blues diberitakan tengah mempersiapkan tawaran untuk merekrut Declan Rice dari West Ham.
Chelsea bergerak cukup agresif jelang bursa transfer musim panas dibuka. Tim asal London Barat itu mulai mendatangkan beberapa pemain top agar mereka bisa menjadi penantang gelar yang serius untuk musim depan.
Sejauh ini sudah ada dua pemain top yang merapat ke Stamford Bridge. Mereka adalah playmaker Ajax Amsterdam, Hakim Ziyech, dan juga striker RB Leipzig, Timo Werner.
The Sun mengklaim bahwa belanja besar Chelsea belum akan berakhir. Kali ini radar The Blues mengarah ke pemain muda West Ham, Declan Rice.
Apa penyebab Chelsea ngebet mendatangkan Rice? Simak informasinya di bawah ini.
Bakat Istimewa
Menurut laporan tersebut, Lampard sudah lama mengincar jasa pemain berusia 21 tahun tersebut.
Hal ini dikarenakan Rice adalah pemain serba guna. Ia yang diplot sebagai gelandang bertahan di West Ham juga bisa bermain sebagai bek tengah yang tangguh.
Lampard menilai pemain 21 tahun itu bisa menjadi pemimpin di lini pertahanan The Blues musim depan, sehingga ia sangat ingin merekrutnya di musim panas nanti.
Tawaran Perdana
Laporan tersebut mengklaim bahwa Chelsea tengah mempersiapkan tawaran perdana mereka untuk Rice.
The Blues akan mengajukan tawaran yang cukup besar kepada manajemen The Irons. Mereka menawar Rice di angka 45 juta pounds.
Namun menurut gosip yang beredar, tawaran ini kemungkinan besar akan ditolak West Ham, karena mereka sudah mematok harga 80 juta pounds untuk jasa Rice di musim panas nanti.
Bukan Pemain Asing
Rice sendiri sebenarnya bukan pemain yang asing untuk Chelsea.
Ia pernah menimba ilmu di akademi The Blues dari tahun 2006-2014 sebelum pindah ke West Ham.
(The Sun)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
LATEST UPDATE
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






