Dapat Tawaran Menarik dari Arab Saudi, Raheem Sterling: Maaf, Gak Dulu!
Serafin Unus Pasi | 20 Maret 2024 19:00
Bola.net - Winger Chelsea, Raheem Sterling nampaknya tidak akan berpaling dari Stamford Bridge di musim panas nanti. Sang winger dikabarkan menolak tawaran untuk pindah ke Arab Saudi.
Seperti yang sudah diketahui, Sterling memang ramai diberitakan akan cabut dari Chelsea di musim panas nanti. Performa sang winger semenjak pindah ke Stamford Bridge jauh dari kata memuaskan sehingga banyak yang meyakini Chelsea akan mendepaknya di musim panas nanti.
Beredar kabar bahwa Sterling sudah mendapatkan tawaran untuk pindah ke Arab Saudi. Sejumlah klub Saudi Pro League dikabarkan siap membayar mahal jika ia mau bermain di Liga Arab Saudi di musim depan.
The Daily Mail melaporkan bahwa kepindahan Sterling ke Arab Saudi itu tidak akan terjadi. Pasalnya sang winger masih berkomitmen untuk bermain di Chelsea.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Belum Habis

Menurut laporan tersebut, Sterling sama sekali tidak berminat untuk pindah dari Chelsea di musim panas nanti.
Sang winger menyadari bahwa performanya bersama Chelsea sejauh ini masih jauh dari kata memuaskan. Namun ia tidak mau kabur dari situasi tersebut.
Ia percaya bahwa ia bisa membalikkan situasi di Chelsea. Jadi ia ingin bertahan dan membuktikan kemampuan sebenarnya di hadapan fans The Blues.
Tolak Tawaran Arab Saudi

Sebagai bentuk komitmennya pada Chelsea, Raheem Sterling sudah menolak sejumlah tawaran dari Arab Saudi.
Padahal tawaran-tawaran tersebut nilainya sangat fantastis. Namun Sterling sama sekali tidak tergiur akan itu semua.
Sang winger berkomitmen penuh untuk menjadi pemain yang bisa diandalkan Chelsea. Jadi ia menolak tawaran-tawaran yang ada tersebut.
Absen di Timnas

Sterling sendiri dipastikan tidak memperkuat Timnas Inggris di jeda internasional Maret 2024.
Sang winger tidak dipanggil Gareth Southgate setelah performanya dianggap kurang maksimal dalam beberapa bulan terakhir.
Klasemen Premier League
(The Daily Mail)
Baca Juga:
- Manchester United Jalankan Operasi Senyap untuk Transfer Michael Olise
- Saran untuk Chelsea, Coba Deh Angkut Modric atau Kroos dari Real Madrid
- Cole Palmer Boleh Bagus di Chelsea, tapi Mungkin Hanya Jadi Cadangan di Timnas Inggris
- Nostalgia, Eden Hazard Beberkan Kenangan Manis saat Masih Berseragam Chelsea
- Chelsea Coba Bajak Simone Inzaghi dari Inter Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diisukan Jadi Incaran Barcelona Hingga Chelsea, Ini Pengakuan Bek Crystal Palace
Liga Inggris 16 November 2025, 10:58
-
Diincar Chelsea dan Man City, Bek Palace Ini Malah Bermimpi Ingin Gabung Man United
Liga Inggris 16 November 2025, 09:58
-
Ruben Amorim Pecahkan TV Saat Marah, Justru Bikin Pemain Manchester United Makin Respek
Liga Inggris 16 November 2025, 06:45
LATEST UPDATE
-
Menkeu Purbaya Dorong Penguatan Jurnalisme Bermutu dan Ajak Media Tetap Kritis
News 16 November 2025, 17:20
-
Kasus Suap Kabupaten Ponorogo: KPK Sita Rubicon, BMW, Jam Tangan Mewah, dan 24 Sepeda
News 16 November 2025, 16:30
-
Eks Chelsea Ini Temukan Suksesor yang Cocok Bagi Virgil van Dijk di Liverpool
Liga Inggris 16 November 2025, 16:02
-
Hasil Sesi Pemanasan MotoGP Valencia 2025: Fabio Quartararo Tercepat, Ungguli Alex Marquez
Otomotif 16 November 2025, 15:59
-
Jadwal Live Streaming MotoGP Valencia 2025 di Vidio, 14-16 November 2025
Otomotif 16 November 2025, 15:15
-
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 16 November 2025, 15:15
-
Otomotif 16 November 2025, 15:15

-
Doa Dari Mantan Untuk AC Milan: Saya Harap Mereka Mendapatkan Bintang Keduanya
Liga Italia 16 November 2025, 14:52
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
-
8 Penendang Penalti Terbaik Sepanjang Masa di Premier League, Siapa Paling Akurat?
Editorial 11 November 2025, 13:01







