Data dan Fakta Premier League: Fulham vs Manchester United
Gia Yuda Pradana | 8 Februari 2019 14:02
Bola.net - - Peringkat 19 Fulham akan menjamu peringkat 5 Manchester United pada matchweek 26 Premier League 2018/19, Sabtu (09/2). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Craven Cottage ini.
Pada pertemuan pertama di Premier League musim ini (matchweek 16), United mengalahkan Fulham 4-1 di Old Trafford melalui gol-gol Ashley Young, Juan Mata, Romelu Lukaku dan Marcus Rashford. Satu gol Fulham dicetak oleh Aboubakar Kamara.
Dalam laga tandang terakhirnya melawan Fulham di Premier League, pada musim 2013/14, United menang 3-1 melalui gol-gol Antonio Valencia, Robin van Persie dan Wayne Rooney.
United tak terkalahkan dalam 11 laga terakhirnya melawan Fulham di semua kompetisi (M9 S2 K0).
United selalu menang dalam tiga laga tandang terakhirnya melawan Fulham di Premier League, yakni 5-0 pada musim 2011/12, kemudian 1-0 pada musim 2012/13, dan 3-1 pada musim 2013/14.
Scroll terus ke bawah.
Performa dan Statistik
Fulham hanya menang dua kali dalam 12 laga terakhirnya di Premier League (M2 S3 K7).
Tak ada hasil imbang dalam enam laga terakhir Fulham di Premier League (M2 S0 K4).
Fulham selalu kebobolan minimal dua gol dalam lima laga terakhirnya di Premier League.
Gol terbanyak untuk Fulham di Premier League 2018/19 sejauh ini: Aleksandar Mitrovic (10).
Assist terbanyak untuk Fulham di Premier League 2018/19 sejauh ini: Ryan Sessegnon (5).
Rekor Claudio Ranieri vs United: M2 S6 K7.
United tak terkalahkan dalam sepuluh laga terakhirnya di semua kompetisi (M9 S1 K0).
United selalu menang dalam empat laga tandang terakhirnya di Premier League: 5-1 vs Cardiff, 2-0 vs Newcastle, 1-0 vs Tottenham, 1-0 vs Leicester.
United selalu clean sheet dalam tiga laga tandang terakhirnya di Premier League.
Marcus Rashford menyumbang enam gol dan satu assist dalam sepuluh penampilan terakhirnya untuk United di semua kompetisi.
Gol terbanyak untuk United di Premier League 2018/19 sejauh ini: Marcus Rashford, Paul Pogba (masing-masing 9).
Assist terbanyak untuk United di Premier League 2018/19 sejauh ini: Paul Pogba (8).
Berita Video
Berita video tentang keinginan Paul Pogba yang sempat ingin pergi dari Manchester United.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











