Dribbling XI: Kombinasi 11 Pemain yang Paling Jago Menggiring Bola di Premier League
Richard Andreas | 9 April 2020 09:40
Bola.net - Sebagai liga yang digadang-gadang nomor satu di dunia, Premier League tentu diisi oleh pemain-pemain top yang punya keahlian masing-masing. Ada yang jago mencetak gol, mengatur ritme permainan, dan menggiring bola melewati lawan.
Premier League merupakan liga yang mengandalkan kecepatan dan daya tahan fisik setiap pemain. Segalanya berjalan cepat, tidak ada waktu untuk berpikir terlalu lama di lapangan.
Sebab itu, sebagian besar klub mengandalkan pemain-pemain cepat yang bisa mengubah pertandingan dengan kegesitan mereka. Umumnya pemain-pemain ini punya kemampuan individu tinggi untuk menggiring bola melewati lawan.
Sky Sports merangkum pemain-pemain tersebut dalam starting XI khusus dribel. Ada Adama Traore yang paling gesit, sampai Ben Foster di pos penjaga gawang.
Siapa saja driblling XI yang dimaksud? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Pertahanan
Uniknya, barisan bek didominasi oleh pemain-pemain Leicester City dan Sheffield United. Masing-masing menyumbang dua pemain di posisi bektengah dan bek sayap.
Ada Ricardo Pereira (Leicester) yang paling banyak menggiring bola melewati lawan per 90 menit dibandingkan bek-bek Premier League lainnya musim ini. Pereira mengisi pos bek kanan, lalu ada Enda Stevens (Sheffield United) sebagai bek kiri.
Pemain Sheffield kedua adalah Crhis Basham, yang sering naik menyerang meski bermain sebagai bek tengah. Dia bakal ditemani Caglar Soyuncu.
Lalu, di bawah mistar, Ben Foster (Watford) sebenarnya telah menggiring bola melewati dua pemain musim ini. Dia berhasil melewati Dele Alli dan Joelinton. Foster termasuk pemain yang berani.
Lini Tengah
Di lini tengah, ada sejumlah pemain top yang mencuri perhatian musim ini. Pertama ada gelandang Norwich, Emiliano Buendia, yang telah mendribel bola melewati 92 pemain musim itu. Itu jauh lebih banyak dari pemain mana pun.
Di samping Buendia, ada Mateo Kovacic yang ternyata memiliki rasio dribel terbaik di antara pemain-pemain Chelsea lainnya. Dua pemain ini ditemani gelandang West Ham, Felipe Anderson.
Ketiganya tidak hanya jago dribel, tapi termasuk salah satu pemain yang serbabisa. Kombinasi tiga pemain ini bakal berbahaya dengan Anderson lebih bebas naik menyerang.
Lini Serang
Menggunakan formasi 4-3-3, lini serang tim ini bakal dipimpin oleh jagonya menggiring bola, Adama Traore. Rata-rata penyerang sayap Wolves ini melewati lawan sebanyak 6,3 kali selama 90 menit. Jumlah itu jauh lebih banyak dari pemain Premier League mana pun.
Sebagai perbandingan, keseluruhan tim Burnley hanya bisa mencatatkan rerata 6,8 dribel sukses musim ini. Traore sendiri hampir menyamainya.
Menemani Traore, ada Nicolas Pepe (Arsenal) dan Wilfried Zaha yang sama-sama gesit. Trio penyerang ini jelas bakal membuat bek mana pun kerepotan.
Starting XI
Tentu kombinasi pemain-pemain ini belum tentu bisa berjalan baik. Bagaimanapun, kemampuan individu yang luar biasa tidak ada gunaya jika tidak bisa bermain menyatu sebagai tim.
Terlepas dari kemungkinan itu, tim ini jelas menjamin sepak bola atraktif, menghibur dengan kemampuan individu mereka.
Statistik Dribel Sukses per 90 Menit
- Adama Traore - Wolves: 6,3
- Wilfried Zaha - Crystal Palace: 4,8
- Emiliano Buendia - Norwich: 4,1
- Felipe Anderson - West Ham: 3,9
- Mateo Kovacic - Chelsea: 3,7
Sumber: Sky Sports
Baca ini juga ya!
- Agen Mesut Ozil Sarankan Pemain Premier League Tolak Potong Gaji, Apa Sebab?
- Andai Pindah ke Liverpool, Berapa Nomor Punggung yang Bisa Dipakai Timo Werner?
- Bruno Fernandes: Saya Adalah Juan Sebastian Veron yang Baru!
- Mesut Ozil dan Alexis Sanchez Diklaim Menurun Sejak Terpisah, Benar Begitu?
- Legenda Manchester United tak Terima Kalau Liverpool Sampai Juara, Kok Gitu?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


