Dulu Kawan kini Jadi Lawan, Sunderland Siap Hancurkan Amad Diallo dan MU!
Serafin Unus Pasi | 3 Oktober 2025 11:10
Bola.net - Manajer Sunderland, Regis Le Bris, mengaku antusias menyambut laga melawan Manchester United. Ia menyatakan tidak sabar untuk berhadapan dengan mantan pemainnya, Amad Diallo.
Pada pekan ketujuh Premier League 2025/2026 ini, Sunderland dijadwalkan bermain tandang. Mereka akan mengunjungi Old Trafford untuk menghadapi sang tuan rumah, Manchester United.
Di dalam skuad Setan Merah saat ini, terdapat seorang pemain yang pernah membela Sunderland di masa lalu. Dia adalah Amad Diallo, sang winger yang pernah memperkuat The Black Cats sebagai pemain pinjaman pada musim 2022-2023 silam.
Le Bris mengakui bahwa Amad adalah pemain yang sangat dicintai oleh para suporter dan anggota Sunderland. Namun, khusus untuk laga ini, mereka siap menghadapi dan mengalahkan sang winger bersama Setan Merah.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Dampak yang Luar Biasa

Dalam wawancaranya baru-baru ini, Le Bris mengakui bahwa Amad Diallo meninggalkan kesan yang sangat baik di Sunderland. Selama masa peminjamannya, sang winger memberikan dampak yang positif bagi The Black Cats.
Itulah sebabnya, meski sudah dua tahun berlalu, para pendukung dan pemain Sunderland masih menyimpan rasa hormat yang mendalam terhadap winger Timnas Pantai Gading tersebut.
"Masa peminjamannya di klub kami pada saat itu sangat penting. Para staff pelatih kami sangat menyukai dirinya, baik sebagai seorang pemain maupun sebagai individu, ia sangat disukai di sini," buka Le Bris.
Kesampingkan Pertemanan

Namun, Le Bris menegaskan bahwa situasi untuk duel di Old Trafford pada akhir pekan nanti akan berbeda. Timnya akan mengesampingkan segala bentuk pertemanan dengan Amad Diallo.
Ia menegaskan bahwa The Black Cats datang ke Old Trafford dengan satu tujuan: meraih kemenangan. Oleh karena itu, mereka akan memberikan segalanya untuk mengalahkan Amad dan Setan Merah.
"Sekarang dia (Amad) adalah musuh kami, dan ia bermain untuk tim lawan kami sehingga ia kini jadi musuh kami. Sebelum pertandingan kami mungkin akan menyapanya, namun kami tidak akan memperlakukannya sebagai teman di atas lapangan," pungkasnya.
Butuh Kemenangan

Di sisi lain, Manchester United juga memiliki motivasi besar jelang duel melawan Sunderland. Setan Merah baru saja menelan kekalahan dari Brentford dengan skor 3-1 di pekan sebelumnya.
Itulah yang akan mendorong Amad Diallo dan rekan-rekannya untuk tampil sepenuhnya dalam laga ini, demi mengembalikan Setan Merah ke jalur kemenangan.
Klasemen Premier League
Sumber: Sunderland Official
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
LATEST UPDATE
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55







