Erik ten Hag Sentil Jadon Sancho: Sudah, Terima Saja Kalau Dicadangkan, Jangan Ngambek
Ari Prayoga | 23 Agustus 2024 14:55
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik ten Hag memberi wanti-wanti kepada skuadnya termasuk Jadon Sancho untuk menerima dengan lapang dada jika hanya menjadi cadangan di sebuah pertandingan.
Musim ini, Sancho kembali ke skuad MU usai sempat dipinjamkan ke Borussia Dortmund pada paruh kedua musim lalu. Di paruh pertama, Sancho dibekukan dari skuad karena berselisih dengan Ten Hag.
Namun, Sancho tak otomatis kembali menjadi pilihan Ten Hag. Sayap 24 tahun itu tak masuk skuad MU untuk laga pertama versus Fulham pekan lalu. Setan Merah menyebut alasannya adalah karena sakit.
Spekulasi soal masa depan Sancho di MU pun semakin berhembus kencang. Namun, sejauh ini Sancho masih ada di skuad Setan Merah jelang laga kedua versus Brighton.
Penegasan Erik ten Hag

Jelang lawatan ke markas Brighton, Ten Hag mendapat pertanyaan soal apakah Sancho bakal masuk ke skuad. Pria asal Belanda itu menjawab dengan diplomatis.
"Kita lihat saja nanti," " jawab Ten Hag soal pertanyaan tersebut dikutip The Sun.
"Kami punya skuad, saya harap kami akan punya skuad dengan posisi ganda dan ketika kami memasuki musim setelah 1 September, itu berarti Anda tidak bisa memilih semua pemain, tetapi Anda membutuhkan mereka semua sepanjang musim,"
Peringatan Erik ten Hag

Lebih lanjut, Ten Hag mengingatkan timnya untuk tidak sakit hati dan kesal jika ternyata mereka tak masuk skuad untuk pertandingan MU pilihan sang manajer.
"Kami harus mengatasinya, sikap para pemain sangat penting, terkadang mereka akan kecewa, mereka harus menghadapinya, tetapi Anda menang sebagai satu tim," tegas Ten Hag.
"Hadiah akan diputuskan Mei mendatang dan hingga saat itu kami membutuhkan semua pemain dalam tim dan sangat termotivasi, itu bukan ekspektasi, itu tuntutan pada tim."
Jadwal Premier League Pekan Ini

Sabtu, 24 Agustus 2024
18:30 WIB - Brighton vs Manchester United - Champions TV 5, Vidio
21:00 WIB - Crystal Palace vs West Ham - Vidio
21:00 WIB - Fulham vs Leicester City - Vidio
21:00 WIB - Manchester City vs Ipswich Town - Champions TV 5, Vidio
21:00 WIB - Southampton vs Nottingham Forest - Vidio
21:00 WIB - Tottenham vs Everton - Champions TV 6, Vidio
23:30 WIB - Aston Villa vs Arsenal - Moji, Champions TV 5, Vidio
Minggu, 25 Agustus 2024
20:00 WIB - Bournemouth vs Newcastle - Vidio
20:00 WIB - Wolverhampton vs Chelsea - Champions TV 5, Vidio
22:30 WIB - Liverpool vs Brentford - Champions TV 5, Vidio
Klasemen Premier League 2024/2025
Sumber: The Sun
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Tuntaskan Transfer Pertama di Era Liam Rosenior, Satu Gelandang Pergi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 19:49
-
Manchester United Siap Tikung Arsenal Demi Striker 17 Tahun
Liga Inggris 10 Januari 2026, 19:12
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
-
Lavani Tunjukkan Dominasi, Kalahkan Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52




