Erik ten Hag, Sosok di Balik Kebangkitan Marcus Rashford
Gia Yuda Pradana | 15 Juni 2023 12:00
Bola.net - Marcus Rashford mengungkapkan bahwa pelatih Manchester United, Erik ten Hag, menjadi sosok yang membuat semangatnya menyala kembali. Pelatih asal Belanda tersebut membantu mengembalikan performa Rashford.
Pasalnya, pada musim 2021/22, Rashford hanya membuat lima gol dari 32 penampilan di semua kompetisi. Namun, pada musim 2022/2023, penyerang sayap kiri tersebut bangkit.
Rashford mencetak 30 gol di semua kompetisi di bawah Ten Hag. Pria Inggris itu pun terpilih sebagai pemain terbaik Man United tahun Ini oleh rekan-rekan satu timnya.
Pemain 25 tahun tersebut menunjukan peningkatan setelah jeda Piala Dunia 2022. Tentunya, hasil tersebut tidak lepas dari sentuhan Ten Hag.
Berikut komentar lengkap Rashford, Bolaneters.
Rashford: Terima Kasih Bos Telah Menyalakan Api Semangat Saya

Striker berusia 25 tahun itu sangat menekankan pentingnya kontribusi Ten Hag untuk peningkatan performanya. Rashford sangat berterima kasih kepada pelatih berkepala plontos tersebut.
"Tentu saja peran manajer juga, karena dia datang dan dia ingin menang," kata Rashford.
"Saya merasa, terkadang kami kekurangan ambisi untuk menang, dan dia tidak peduli untuk masuk empat besar. Dia hanya ingin memenangkan trofi," ungkapnya.
"Saat Anda berjuang untuk yang terbaik, terkadang Anda akan gagal seperti yang kami lakukan di beberapa area musim ini," tambahnya.
"Tapi kami berhasil memenangkan trofi dan kembali ke zona Liga Champions, mencapai final lagi, dan itu jelas merupakan perkembangan dari tahun sebelumnya atau beberapa tahun sebelumnya," lanjutnya
"Dia berhasil memotivasi saya dan menyalakan kembali api yang hilang," syukur pemain Timnas Inggris tersebut.
100 Persen Komitmen Rashford untuk United

Rashford mengaku akan fokus 100 persen bersama United. Namun, di sisi lain, Ia belum menandatangi perpanjangan kontrak yang akan berakhir pada musim panas 2024.
Pria Inggris tersebut pun tidak peduli dengan peristiwa yang lalu di Piala Dunia 2022 dan dua pertandingan pertama kualifikasi Euro 2024.
Pasalnya, Ia tidak masuk lineup awal saat Inggris melawan Senegal dan Prancis di Qatar. Rashford pun mendapat kritikan ketika ia berlibur saat tidak dipanggil timnas untuk Euro karena cedera.
"Bagi saya, itu mengecewakan, tetapi saya baru saja menerimanya," ungkapnya ketika tidak menjadi starter di Piala Dunia.
"Saya perlu waktu untuk istirahat dan memulihkan diri, jadi saya melakukan perjalanan singkat," belanya saat cedera menjelang kualifikasi Euro 2024. "Anda tidak dapat memprediksi kapan cedera ini akan terjadi," tambahnya.
"Saya tahu saya berkomitmen 100 persen, tapi orang akan mengatakan apa yang ingin mereka katakan," ujar Rashford.
Sumber: Mirror
Penulis: Raka Darmawan (Peserta program Magang Merdeka 2023)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- 6 Pemain Ini Pernah Direkomendasikan Ralf Rangnick untuk MU, Gimana Nasib Mereka Sekarang?
- Rapor 9 Pemain yang Didatangkan Erik ten Hag Sepanjang Musim 2022/2023
- Inikan Pengganti Wout Weghorst di Skuat Manchester United?
- Gianluca Di Marzio: Rasmus Hojlund Hanya Opsi B Manchester United
- Joao Felix Bakal Kembali ke Inggris, Gabung Manchester United?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Man Utd vs Brighton: Brajan Gruda
Liga Inggris 12 Januari 2026, 04:30
-
Hasil Man Utd vs Brighton: Welbeck Cetak Gol Lagi, MU Tersingkir dari Piala FA
Liga Inggris 12 Januari 2026, 01:56
-
Man of the Match Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli
Liga Inggris 11 Januari 2026, 23:35
-
Live Streaming Man United vs Brighton - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 16:30
LATEST UPDATE
-
Cerita Setelah Man City Menang 10-1: The Citizens Memang Butuh Antoine Semenyo
Liga Inggris 12 Januari 2026, 09:11
-
Liam Rosenior Minta Pemain Chelsea Tampil Lebih Galak
Liga Inggris 12 Januari 2026, 09:00
-
Real Madrid Dibungkam Barca, Alonso: Kami Kecewa, Tapi Sangat Bangga!
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 08:26
-
Rencana B Juventus Bikin Kaget, Nama Anak Legenda Milan Masuk Daftar Belanja
Liga Italia 12 Januari 2026, 07:39
-
Lewati 3 Bulan Berat, Vinicius Akhiri Puasa Gol di Final Supercopa de Espana!
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 07:00
-
Inter Milan Siap Bajak Dusan Vlahovic dari Juventus, AC Milan Terancam Kena Tikung!
Liga Italia 12 Januari 2026, 07:00
-
Vinicius Ditarik Keluar di Final Supercopa, Xabi Alonso Beri Penjelasan
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 06:53
-
Bukan Hanya Masalah Mental, Ini Peringatan Fletcher untuk Calon Pelatih Baru MU
Liga Inggris 12 Januari 2026, 06:15
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52







