Erik Ten Hag Turun Tangan untuk Tuntaskan Transfer Adrien Rabiot
Serafin Unus Pasi | 9 Agustus 2022 18:01
Bola.net - Rumor ketertarikan Manchester United terhadap Adrien Rabiot nampaknya bukan sekedar isapan jempol belaka. Erik Ten Hag dilaporkan turun tangan untuk menyukseskan transfer ini.
Sejak bursa transfer dibuka, Manchester United diketahui mencari gelandang baru. Mereka mengalami krisis gelandang dan mereka butuh tambahan tenaga di pos tersebut.
Awalnya United mengejar tanda tangan Frenkie De Jong. Namun karena transfer ini rumit, MU beralih ke Adrien Rabiot.
Laporan ESPN mengklaim bahwa United benar-benar serius merekrut Rabiot. Erik Ten Hag dilaporkan turun tangan langsung untuk mengamankan jasa sang gelandang.
Simak situasi transfer Rabiot di bawah ini.
Telepon Langsung
Menurut laporan tersebut, pada hari Senin (8/8) kemarin, Erik Ten Hag memutuskan untuk menelpon Rabiot secara langsung.
Dalam perbincangan itu ia mengungkapkan ketertarikan pada sang gelandang. Ia juga memaparkan rencananya terhadap Rabiot.
Rabiot sendiri dilaporkan sangat terkesan dengan pembicaraan dengan Ten Hag itu. Sang gelandang dilaporkan tertarik untuk pindah ke Old Trafford di musim panas ini.
Tunggu Restu Ibu
Menurut laporan tersebut, Manchester United saat ini tinggal menunggu restu ibu Rabiot agar sang gelandang bisa pindah ke Manchester United.
Veronique Rabiot merupakan ibu sekaligus agen sang gelandang. Mereka sedang menego kontrak Rabiot bersama ibu sang gelandang.
Proses negosiasi ini dikabarkan agak rumit karena sang ibu meminta gaji yang besar untuk sang gelandang. Jadi MU sedang mengupayakan agar proses negosaisi ini bisa lekas kelar.
Sudah Deal
MU sendiri dilaporkan sudah deal dengan Juventus. Mereka sudah menyepakati mahar transfer sang gelandang.
MU bersedia membayar 15 juta Euro ke Klub asal Turin itu. Jadi mereka tinggal menunggu persetujuan sang agen sebelum transfer ini benar-benar kelar.
Klasemen Premier League
(ESPN)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
Liga Spanyol 21 Oktober 2025, 22:43 -
Prediksi Real Madrid vs Juventus 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:29 -
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04
LATEST UPDATE
-
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12 -
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28 -
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 14:37
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04