Gelandang Komplet, Renato Sanches Cocok Gantikan Wijnaldum di Liverpool
Richard Andreas | 25 Juni 2021 03:30
Bola.net - Euro 2020 ini jadi ajang penting bagi klub, termasuk Liverpool. The Reds mungkin bisa mencari pemain yang tepat untuk memperkuat skuad musim depan.
Liverpool diyakini membutuhkan beberapa pemain baru usai kegagalan musim 2020/21 kemarin. The Reds gagal total di Premier League, status juara bertahan bertolak belakang dengan apa yang terjadi di lapangan.
Jurgen Klopp juga baru kehilangan salah satu pemain terbaiknya, Georginio Wijnaldum. Gelandang Belanda ini menolak kontrak baru dan kini resmi berstatus pemain PSG.
Liverpool tentu perlu mencari pengganti Wijnaldum dan karena itu Euro 2020 ini bisa jadi kesempatan tepat.
Sarankan Renato Sanches
Ada banyak pemain yang cukup bersinar di Euro 2020 kali ini. Level permainan begitu tinggi, bahkan untuk tim level menengah.
Eks pemain Liverpool, Jose Enrique, juga mengamati perkembangan Euro. Dia langsung kepincut ketika melihat aksi Renato Sanches untuk Portugal.
"Dialah pemain yang saya harap bisa gantikan Gini. Dia punya tenaga luar biasa dan tahu cara mendikte lini tengah sama seperti Gini," kata Enrique di media sosial Instagram.
Bakal cocok
Sebenarnya nama Renato Sanches sudah mulai dikenal beberapa tahun lalu. Dia dianggap sebagai salah satu bintang muda berbakat.
Sayangnya, saat itu tekanan untuk Renato muda terlalu besar, dia gagal bersinar di Bayern Munchen atau saat dipinjamkan ke Swansea City.
Kini dia sudah lebih matang, 23 tahun, dan baru saja membantu Lille menjuarai Ligue 1 musim lalu.
"Dia memiliki fisik yang lebih unggul dari pemain lain dan sepertinya dia adalah pemain yang sangat cocok untuk Klopp. Dia juga punya aspek kreatif itu," tutup Enrique.
Sumber: Instagram
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













