Ini Petuah Marcus Rashford agar Mason Greenwood Semakin Moncer
Serafin Unus Pasi | 8 November 2019 20:00
Bola.net - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford mengaku senang melihat perkembangan Mason Greenwood. Ia percaya bahwa sang striker bisa menjadi penyerang yang lebih hebat di masa depan jika ia menjaga etos kerjanya.
Greenwood merupakan salah satu pemain jebolan akademi Manchester United. Ia mendapatkan debutnya di skuat Setan Merah tahun lalu saat ia masih berusia 17 tahun.
Musim ini, Greenwood mendapatkan porsi bermain yang cukup banyak di tim senior MU. Ia bahkan sudah mencetak tiga gol bagi Setan Merah musim ini.
Rashford mengaku puas melihat juniornya itu tampil baik di skuat United. "Dia [Greenwood] sudah bermain dengan baik," beber Rashford kepada BT Sports.
Baca komentar lengkap penyerang 22 tahun itu di bawah ini.
Jaga Etos Kerja
Rashford sendiri mengakui bahwa Greenwood memiliki bakat yang luar biasa besar untuk pemain-pemain seusianya.
Untuk itu ia yakin juniornya itu bisa berkembang pesat jika ia terus mempertahankan etos kerjanya di skuat senior Setan Merah.
"Saat ini ia hanya perlu terus bekerja keras dan gol akan datang sendirinya, karena ia adalah pemain yang sangat berkualitas."
Jangan Membebani Diri
Rashford juga menasehati Greenwood agar tidak mematok target yang terlalu besar di skuat senior United.
Ia menyebut juniornya itu hanya perlu menikmati proses perkembangannya dan ia bakal menjadi pemain yang jauh lebih baik.
"Saya rasa dia tidak perlu membebani dirinya dengan target mencetak gol. Selama ia terus bekerja keras gol itu akan datang dengan sendirinya." ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Manchester United sendiri akan kembali beraksi di ajang Premier League di akhir pekan nanti.
Mereka dijadwalkan untuk berhadapan engan Brighton di Old Trafford untuk pertandingan pekan ke-12 EPL musim ini.
(BT Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 31 Januari - 3 Februari 2026
Liga Inggris 30 Januari 2026, 16:14
-
Prediksi Wolves vs Bournemouth 31 Januari 2026
Liga Inggris 30 Januari 2026, 16:00
-
Kapten Chelsea Ikut Bantah Rumor Cole Palmer Cabut ke MU
Liga Inggris 30 Januari 2026, 15:49
-
MU Ingin Angkut Rafael Leao, AC Milan: Monggo!
Liga Inggris 30 Januari 2026, 15:30
LATEST UPDATE
-
Negosiasi Transfer Marcus Rashford: Barcelona Ajukan Opsi Lain ke MU
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs Bhayangkara FC 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:43
-
Presiden Barcelona Amankan Dua Pemain La Masia: Tidak Dilepas!
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi BRI Super League: Persis vs Persib 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:39
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSBS Biak 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:33
-
Setelah Kalah Memalukan, Real Madrid Akui Masalah di Lini Tengah
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 18:13
-
Usaha AC Milan Membuahkan Hasil, Jean-Philippe Mateta OTW ke San Siro
Liga Italia 30 Januari 2026, 17:53
LATEST EDITORIAL
-
7 Klub yang Paling Berpeluang Merekrut Raheem Sterling Usai Berpisah dengan Chelsea
Editorial 30 Januari 2026, 13:06
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30




