Jelang Tottenham, Latihan MU Mencekam
Rero Rivaldi | 26 Oktober 2017 11:40
Bola.net - - Para pemain Manchester United berada dalam kondisi moral terendah sejak kehadiran Jose Mourinho, usai hanya meraih satu angka dari enam maksimal di liga, menurut laporan di Inggris.
Setan Merah kesulitan mempertahankan performa apik seperti di awal musim, imbang melawan Liverpool dan secara mengejutkan kalah 1-2 dari Huddersfield - meski mereka bangkit ketika menang atas Swansea di Piala Liga.
Namun menurut The Sun, para pemain United tak terlalu tenang dan khawatir dengan reaksi Mourinho jika tim terus tampil buruk di liga, sementara beberapa bintang klub diklaim kecewa dengan komentar sang manajer soal PSG.
Pria Portugal membuat banyak orang heran usai ia mengungkap dirinya takkan menuntaskan karir di United, dan juga memuji proyek yang dijalankan PSG.
Sumber internal klub mengatakan bahwa atmosfer di markas latihan MU amat mencekam, terburuk sejak sang manajer hadir Old Trafford, sama sekali tak terlihat canda tawa atau saling ledek di antara para pemain.
Namun demikian, hal tersebut dikabarkan tak lepas dari absennya Paul Pogba, pemain yang cukup vokal di ruang ganti MU. Pogba kini masih berada di Miami untuk melanjutkan proses pemulihan cederanya.
Sumber tersebut mengatakan: Kantin terasa seperti pemakaman dan ada perasaan bahwa sang manajer akan mengungkap beberapa fakta mengejutkan'.
Mourinho sendiri sebelumnya sempat mengkritik sikap para pemainnya usai mereka menelan kekalahan dari Huddersfield pekan lalu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








