Jika Sancho Gagal, Manchester United Melipir ke Joao Felix
Serafin Unus Pasi | 14 September 2020 17:20
Bola.net - Manchester United tengah mempersiapkan rencana cadangan jika mereka gagal mengamankan jasa Jadon Sancho. Setan Merah diberitakan akan beralih ke penyerang muda Atletico Madrid, Joao Felix.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa MU sangat mengidamkan transfer Sancho. Winger Dortmund itu membuat MU jatuh hati setelah ia membuat 20 gol dan 20 assist musim lalu.
Sejauh ini proses transfer Sancho mengalami kendala. Pasalnya Dortmund menjual sang winger di angka 120 juta Euro, di mana MU tidak sanggup membayar semahal itu.
Daily Star mengklaim MU tengah menyiapkan sejumlah opsi alternatif. Salah satunya adalah penyerang muda Atletico Madrid, Joao Felix.
Mengapa MU tertarik merekrut Felix? Simak informasinya di bawah ini.
Bakat Besar
Sama seperti Sancho, pihak MU tertarik merekrut Felix karena bakatnya yang besar.
Setan Merah sudah mengamati sang pemuda sejak ia menembus tim utama Benfica. Mereka menilai pemuda 20 tahun itu memiliki bakat yang sangat besar.
Jadi MU merasa Felix bisa menjadi pengganti yang bagus jika mereka gagal mengamankan Sancho.
Bakal Sulit
Namun laporan itu mengklaim bahwa MU bakal kesulitan untuk mendapatkan jasa Felix.
Sang pemuda baru bergabung dengan Atletico di tahun lalu. Ia meneken kontrak hingga tahun 2026 di Wanda Metropolitano.
Jadi MU harus membayar sekitar 150 juta Euro untuk jasa pemain Timnas Portugal itu, dan MU diyakini tidak sanggup membayar semahal itu.
Performa Apik
Felix bisa dikatakan tampil apik di musim perdananya bersama Los Rojiblancos.
Ia berhasil membuat sembilan gol dan tiga assist dalam satu musim.
(Daily Star)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
LATEST UPDATE
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





