Kabar Baik MU! Cedera Raphael Varane Tidak Parah
Serafin Unus Pasi | 3 Oktober 2022 19:33
Bola.net - Ada sedikit kabar baik datang bagi Manchester United. Sang bek, Raphael Varane dilaporkan tidak akan absen lama untuk pemulihan cederanya.
Musim ini Varane bisa dikatakan memiliki peran yang krusial di lini pertahanan MU. Dipasang bersama Lisandro Martinez, kedua bek menunjukkan performa yang impresif di lini pertahanan MU.
Namun baru-baru ini, Varane mengalami cedera. Ia harus ditarik keluar di babak pertama pada laga Derby Manchester di akhir pekan kemarin.
Dilansir Manchester Evening News, Manchester United bisa sedikit bernafas lega. Sang bek dilaporkan tidak mengalami cedera yang serius.
Simak situasi Varane selengkapnya di bawah ini.
Cedera Ringan
Menurut laporan tersebut, Varane menjalani tes medis pada hari Senin (3/10) waktu setempat. Hasilnya cukup menggembirakan karena sang bek dinyatakan tidak mengalami cedera yang parah.
Ia hanya mengalami terkilir biasa. Ia tidak mengalami cedera ligamen atau retak pada tulangnya.
Jadi sang bek dilaporkan bisa segera kembali memperkuat Manchester United dalam waktu dekat ini.
Perkiraan Absen
Menurut laporan tersebut, Dokter tim belum mengizinkan Varane untuk bermain di pekan ini.
Mereka menilai sang bek perlu istirahat total. Agar cedera yang dialami benar-benar pulih seutuhnya.
Jadi ia kemungkinan baru akan comeback di pekan depan, sehingga Erik Ten Hag harus melakukan rotasi di pekan ini.
Laga Berikutnya
Dengan absennya Varane, Manchester United memiliki stok bek terbatas saat menghadapi Omonia di tengah pekan nanti.
Erik Ten Hag kemungkinan besar akan memainkan pasangan Harry Maguire dan Victor Lindelof di jantung pertahanan Setan Merah.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









