Kena Embargo Transfer, Chelsea Tetap Bisa Beli Dua Pemain Ini
Serafin Unus Pasi | 17 Mei 2019 18:00
Bola.net - - Sebuah fakta menarik datang dari Chelsea. Klub Premier League itu diberitakan masih bisa membeli Gonzalo Higuain dan Mateo Kovacic di musim panas nanti kendati mereka terkena hukuman embargo transfer.
Chelsea beberapa waktu yang lalu mendapatkan hukuman embargo transfer dari FIFA. Mereka didakwa melakukan perekrutan pemain muda secara ilegal, sehingga mereka dihukum dua bursa transfer tidak boleh mendaftarkan pemain baru ke FIFA.
Chelsea tengah mengupayakan untuk banding ke pengadilan Arbitrase Olahraga. Namun banding mereka ini diperkirakan akan ditolak, setelah banding pertama mereka ditolak oleh FIFA.
Namun menurut laporan Goal International, jika banding Chelsea ditolak, mereka bisa melakukan dua pembelian spesial di musim panas nanti. Mereka bisa membeli Gonzalo Higuain dan Mateo Kovacic di musim panas nanti.
Mengapa kedua pemain itu bisa didatangkan di tengah embargo transfer? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pemain Pinjaman
Menurut laporan Goal International itu, transfer kedua pemain ini akan menjadi transfer yang spesial. Pasalnya kedua pemain ini merupakan pemain pinjaman Chelsea musim ini.
Mateo Kovacic didatangkan dari Real Madrid pada musim panas 2018 kemarin. Ia dipinjam selama satu musim dari Real Madrid tanpa opsi pembelian permanen.
Sementara Gonzalo Higuain dipinjam dari Juventus pada bulan Januari 2019 kemarin, di mana Chelsea memiliki opsi pembelian permanen untuk sang striker.
Tidak Perlu Didaftarkan
Laporan tersebut mengklaim kedua pemain ini tetap bisa dibeli Chelsea, karena keduanya sudah terdaftar sebagai pemain The Blues.
Kedua pemain ini sudah masuk dalam Transfer Matching System FIFA sebagai pemain The Blues, sehingga mereka bisa memperkuat Chelsea musim depan.
Untuk itu Chelsea tinggal melobby Real Madrid dan Juventus untuk pembelian permanen kedua pemain tersebut, sehingga keduanya akan resmi menjadi pemain Chelsea seutuhnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






