Lempar Bola ke Kepala Gabriel Magalhaes, Erling Haaland Disebut Pengecut
Aga Deta | 24 September 2024 08:07
Bola.net - Striker Manchester City Erling Haaland kedapatan melempar bola ke kepala Gabriel Magalhaes saat melawan Arsenal. Legenda The Gunners Ian Wright menyebut kelakuan Haaland itu sebagai pengecut.
Manchester City menerima kunjungan Arsenal dalam lanjutan Premier League pada Minggu (22/9/2024) lalu. Laga di Etihad Stadium itu berakhir dengan skor 2-2.
Haaland berhasil membawa Manchester City unggul lebih dulu. Namun, Arsenal mampu membalikkan keadaan melalui Riccardo Calafiori dan Gabriel Magalhaes sebelum babak pertama usai.
Manchester City akhirnya bisa terhindar kekalahan pada masa injury time babak kedua. John Stones berhasil mencetak gol penyeimbang di menit terakhir.
Usai Stones mencetak gol, Haaland melakukan tindakan tidak terpuji. Ia mengambil bola dan melemparnya ke kepala Gabriel dari belakang.
Haaland Pengecut
Mantan penyerang Arsenal Ian Wright mengecam tindakan Haaland itu media sosial. Wright menyebut aksi Haaland itu pengecut.
"Satu hal yang benar-benar membuat saya marah adalah tindakan pengecut Haaland," kata Wright dalam sebuah video di Instagram.
"Melempar bola ke kepala Gabi saat dia tidak melihat. Saat Gabi membelakanginya. Itu tindakan pengecut yang sesungguhnya. Gabi akan menatap matanya, Anda tahu.
"Itulah yang paling mengganggu saya. Saya pikir Anda lebih hebat dari itu."
Lolos dari Sanksi
Meski telah melempar bola ke kepala Gabriel, Haaland lolos dari hukuman. FA telah mengkonfirmasi bahwa bomber asal Norwegia tersebut tidak akan menghadapi sanksi retrospektif.
Wasit Michael Oliver yang memimpin laga tidak melihat insiden tersebut. Akan tetapi, asisten wasit video John Brooks yang melihatnya memutuskan bahwa itu bukan merupakan tindak kekerasan.
Sumber: BBC
Jadwal Pertandingan Manchester City Berikutnya
Pertandingan: Manchester City vs Watford
Kompetisi: Carabao Cup
Venue: Etihad Stadium
Hari: Rabu, 25 Juni 2024
Jam: 01.45 WIB
Klasemen Premier League 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Siaran Langsung Liga Champions di SCTV Malam Ini, Selasa 21 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 13:10 -
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 12:43
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Ajax Amsterdam 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 23:11 -
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 23:02 -
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:50 -
Link Live Streaming Barcelona vs Olympiakos - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:47 -
Link Live Streaming Kairat Almaty vs Pafos FC - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:46 -
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
Liga Spanyol 21 Oktober 2025, 22:43 -
Prediksi Real Madrid vs Juventus 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:29 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Liverpool 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:07 -
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
Liga Italia 21 Oktober 2025, 21:47 -
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25 -
Villarreal vs Manchester City: Berapa Gol Bakal Dicetak Erling Haaland?
Liga Champions 21 Oktober 2025, 21:15 -
Prediksi Atalanta vs Slavia Praha 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 20:58
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04