Liverpool Siap Cetak Sejarah dengan Juara Piala Dunia Antarklub
Ari Prayoga | 19 November 2019 00:55
Bola.net - Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum menegaskan bahwa timnya sangat berhasrat untuk menjuarai ajang Piala Dunia Antarklub yang digelar di Qatar pertengahan Desember 2019 mendatang.
Liverpool tampil di turnamen ini dengan predikat sebagai juara Liga Champions 2018-19. Karena itu, The Reds bakal langsung bermain di babak semifinal.
Sebelumnya, Liverpool hanya pernah sekali tampil dalam ajang ini, tepatnya pada 2005 silam. Namun kala itu tim asal Merseyside tersebut harus menyerah dari klub Brasi, Sao Paulo.
Tekad Wijnaldum
Wijnaldum pun bertekad membawa timnya merasakan gelar juara Piala Dunia Antarklub untuk pertama kali sepanjang sejarah.
"Saya sangat menantikan bermain di Piala Dunia bagi tim karena saya pernah melihat juara Liga Champions bermain di kompetisi ini. Yang paling saya sukai adalah jika Anda menang, Anda mendapat badge di baju Anda. Itu adalah sesuatu yang Anda ingin raih," ujar Wijnaldum di laman resmi klub.
"Itulah yang membuat kompetisi ini sangat spesial. Pertama, sangat sulit untuk lolos ke turnamen seperti ini. Kedua, Anda bermain melawan tim lain yang juga harus bekerja keras untuk tampil di kompetisi ini," tambahnya.
Motivasi di Liga Champions
Syarat untuk tampil di ajang Piala Dunia Antarklub adalah sebuah tim Eropa harus menjuarai Liga Champions. Bagi Wijnaldum, hal ini bisa membuat timnya memiliki motivasi lain.
"Karena itulah kami harus sangat menikmatinya, karena Anda takkan tahu apakah ini akan menjadi yang terakhirnya Anda tampil di kompetisi seperti ini," tutur Wijnaldum.
"Dan, di sisi lain, jika Anda ingin bermain di kompetisi ini sesering mungkin maka Anda harus menjuarai Liga Champions. Itu juga memberikan Anda sesuatu di Liga Champions. Jika Anda meraih trofi Liga Champions Anda bisa bermain di Piala Dunia Antarklub, jadi itu memberikan Anda alasan lain untuk ingin menjuarai Liga Champions," imbuhnya.
Prestasi Luar Biasa
Bagi Wijnaldum, bisa menjuarai ajang Piala Dunia Antarklub bakal menjadi sebuah prestasi yang luar biasa. Baginya, prestasi menjadi juara ajang ini bakal menjadi kenangan yang indah di masa depan.
"Anda bermain sepak bola untuk membuat sejarah dan itulah yang ingin kami raih bersama tim tempat kita bermain. Kami memiliki tim bagus. Kami berteman, kami bekerja keras untuk satu sama lain," kata Wijnaldum.
"Kami memiliki tim yang ketika kami melihat ke belakang nanti kami bisa berkata kami meraih sesuatu. Ini jelas bakal menjadi momen di mana ketika kami melihat ke belakang, kami bisa berkata kami telah meraih sesuatu yang besar," tandasnya.
Sumber: Liverpool FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST UPDATE
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







