
Bola.net - Liverpool dikabarkan sedang membangun rencana untuk bursa transfer musim panas nanti. Dan dalam rencana tersebut tidak ada nama bintang PSG, Kylian Mbappe.
Beberapa waktu lalu nama Mbappe santer diberitakan sedang dekat dengan Liverpool. The Reds dianggap sebagai salah satu tim yang mampu menebusnya karena tidak aktif di bursa transfer musim ini.
Mbappe sendiri, beberapa waktu lalu, pernah berujar bahwa dirinya terbuka dengan proyek baru. Mulai saat itu, pria berkebangsaan Prancis tersebut dikaitkan dengan banyak klub besar Eropa.
Namun untuk memboyongnya dibutuhkan mahar yang sangat besar. PSG mendapatkan Mbappe pada tahun 2017 lalu setelah memberikan uang 180 juta euro kepada Monaco. Harga Mbappe diklaim takkan kurang dari itu.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Liverpool tak Minati Mbappe
Liverpool sendiri sudah pernah menegaskan bahwa mereka tidak tertarik untuk memboyong Mbappe ke Anfield. Sang pelatih, Jurgen Klopp, menyebut bahwa harga pria asal Prancis itu terlampau mahal.
"Tidak, kami tidak akan membelinya dan maaf jika saya 'mematikan' rumor transfer ini. Saya rasa tidak ada klub di dunia ini yang mampu membeli Kylian Mbappe dari PSG," ujar Klopp kepada the Mirror.
Dugaan mundurnya Liverpool dari perburuan pun semakin ditegaskan oleh laporan yang dirilis El Desmarque. Para petinggi the Reds dikabarkan tak melihat Mbappe sebagai salah satu pemain yang harus diincar.
Real Madrid Diuntungkan?
Kabar ini membuat posisi klub raksasa Spanyol, Real Madrid, semakin diuntungkan. Seperti yang diketahui, klub berjuluk Los Merengues tersebut juga disebut sebagai salah satu peminat jasa Mbappe.
Sang pelatih, Zinedine Zidane, pernah mengindikasikan bahwa Madrid memang tertarik dengan pemain berumur 19 tahun itu. "Kami akan lihat lagi di masa depan apakah akan ada perubahan," ujar Zidane dikutip dari Goal.
"Saya tahu dia selalu berkata bahwa dirinya bercita-cita bermain untuk Real Madrid," ungkap sosok berdarah Prancis tersebut.
Selain Madrid, Juventus juga dikabarkan berminat untuk memboyong Mbappe musim panas ini. Sejumlah laporan berkata bahwa Bianconeri ingin melaksanakan proyek 'Los Galacticos' dengan memboyong Mbappe dan Erling Haaland.
(Sports Mole)
Baca Juga:
- Pemain Ini Jadi Alasan Mengapa Man City Tertinggal Jauh dari Liverpool
- Ternyata, Alisson 'Paksa' Mignolet Tinggalkan Liverpool
- Bagaimana Klasemen Premier League Musim Ini Jika Tanpa VAR? Posisi Liverpool-Man City?
- Terlalu Kuat, Liverpool Dinilai Bisa Abaikan Tim Lain Kecuali Man City
- Jurgen Klopp Hebat, Bagaimana Perasaan Generasi Fans yang Belum Pernah Lihat Liverpool Juara?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 14 Januari 2026 16:13Siapa Pelatih Real Madrid Castilla Setelah Alvaro Arbeloa Promosi ke Tim Senior?
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 14 Januari 2026 23:39 -
Tim Nasional 14 Januari 2026 22:59 -
Bola Indonesia 14 Januari 2026 21:22 -
Bola Indonesia 14 Januari 2026 21:13 -
Liga Inggris 14 Januari 2026 21:01 -
Tim Nasional 14 Januari 2026 21:00
MOST VIEWED
- Ini Reaksi Ruang Ganti Manchester United Terkait Kabar Michael Carrick jadi Manajer Interim
- Kalahkan Solskjaer, Michael Carrick Bakal Jadi Pelatih Interim Baru MU?
- Terungkap! Inilah Akar Masalah Ruben Amorim vs Manchester United yang Berujung Pemecatan
- Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5472739/original/026212300_1768374765-1000024504.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5429429/original/044154400_1764586227-Girona_vs_Real_Madrid-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5472363/original/002096500_1768363792-Manchester_City_vs_Newcastle-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5407477/original/094689100_1762742879-AP25313610093431.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5466895/original/096534600_1767857559-BGN_Jakut.jpeg)

