Malak Gan! PSG Minta Tebusan Besar ke MU untuk Mauricio Pochettino
Serafin Unus Pasi | 30 November 2021 17:39
Bola.net - Rencana Manchester United untuk mempekerjakan Mauricio Pochettino sebagai manajer mereka di musim panas nanti nampaknya tidak akan berjalan dengan baik. Karena PSG dilaporkan meminta tebusan yang sangat besar untuk jasa pelatih asal Argentina itu.
Manchester United baru-baru ini menunjuk manajer interim anyar baru. Mereka mempekerjakan Ralf Rangnick sebagai juru taktik mereka hingga akhir musim nanti.
Setan Merah dilaporkan sedang mempersiapkan calon pengganti Rangnick di musim panas tahun 2022 nanti. Salah satu nama yang santer beredar menjadi pengganti Rangnick adalah Mauricio Pochettino.
Menukil Sport Witness, Manchester United bakal sulit membajak bos PSG itu. Karena PSG meminta tebusan yang sangat besar.
Simak situasi transfer Pochettino di bawah ini.
Tidak Boleh Pergi
Menurut laporan tersebut, pada prinsipnya PSG tidak mengijinkan Pochettino pergi. Mereka ingin sang manajer tetap di Paris pada musim depan.
Ini disebabkan PSG kesulitan mencari pengganti Pochettino. Pasalnya Zinedine Zidane sudah kadung fokus untuk mengincar pekerjaan di Timnas Prancis.
Alhasil PSG mau tidak mau harus menahan kepergian Pochettino. Meski mereka tahu sang manajer sudah lama mendambakan Manchester United.
Pasang Harga Tinggi
PSG menemukan satu cara untuk mempertahankan Pochettino. Yaitu dengan membanderolnya dengan harga yang sangat tinggi.
Kontrak Pochettino di PSG akan habis di tahun 2023. Namun PSG kabarnya meminta bayaran sebesar 20 juta Euro untuk tebusannya.
Mereka yakin MU bakal pikir dua kali untuk membajak Pochettino. Alhasil mereka akan menerapkan strategi itu di musim panas nanti.
Kandidat Lain
Pochettino bukan satu-satunya kandidat manajer baru MU. Ada dua nama lain yang juga sedang diincar Rangnick.
Yang pertama adalah bos Ajax Amsterdam, Erik Ten Hag. Selain itu ada juga nama Julian Nagelsmann yang saat ini menangani Bayern Munchen.
Klasemen Premier League
(Sport Witness)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












