Man of the Match Manchester City vs Southampton: Kevin De Bruyne
Asad Arifin | 3 November 2019 00:56
Bola.net - Southampton memberi perlawanan yang sengit untuk Manchester City pada pekan ke-11 Premier League, Sabtu (2/11/2019) di Stadion Etihad. Sempat unggul lebih dulu, Soton akhirnya kalah dengan skor 2-1 atas The Citizen.
Soton tampil bagus pada awal babak pertama. Bahkan, pada menit ke-13, James Ward-Prowse membobol gawang Ederson usai menyambut bola muntah hasil sepakan Amstrong.
Man City butuh waktu yang panjang hingga mampu menyamakan skor. Pasukan Josep Guardiola baru mencetak gol pada menit ke-70. Sergio Aguero dengan jeli menyambut umpan silang Kyle Walke untuk membuat skor menjadi 1-1.
Kyle Walker kemudian membawa Man City unggul 2-1. Bek kanan timnas Inggris mencetak gol pada menit ke-86, usai menerima umpan dari Angelino. Kyle Walker mencetak gol pertamanya musim ini.
Peran Krusial Kevin De Bruyne
Kyle Walker memang tampil bagus dengan mencatat satu gol dan satu assist. Pemain berusia 29 tahun tampil bagus dan membawa timnya menang 2-1. Namun, situs resmi Premier League menobatkan Kevin De Bruyne sebagai man of the match.
Kevin De Bruyne tampil dominan untuk Man City. Pemain asal Belgia menjadi pusat serangan Man City, walau tidak mencetak gol maupun assist. Dia memulai setiap serangan Man City dan menentukan ke mana arah serangan timnya.
Selama 90 menit di atas lapangan, Kevin De Bruyne mencatatkan 117 sentuhan dengan bola. Mantan pemain Chelsea tersebut mencatatkan akurasi umpan yang mengagumkan, 84 persen. Dia juga melepaskan empat umpan kunci bagi Man City.
Sementara itu, kemenangan atas Soton membuat Man City terus menempel Liverpool di klasemen Premier League. Man City menjaga jarak enam poin, sebelum berjumpa Liverpool pekan depan.
Sumber: Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






