Manchester United di Puncak Klasemen, Solskjaer: Ini Bukan Kebetulan!
Serafin Unus Pasi | 21 Januari 2021 18:00
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengaku senang melihat perkembangan timnya. Ia menilai timnya sudah jauh lebih baik dalam aspek fisik maupun mental ketimbang tahun lalu sehingga mereka layak berada di puncak klasemen.
Manchester United bisa dikatakan tidak terlalu diperhitungkan sebagai penantang gelar juara EPL di awal musim ini. Ini dikarenakan performa Setan Merah sempat tidak stabil dan mereka nyaris masuk ke zona degradasi.
Namun dua bulan terakhir, United mulai tampil dengan stabil. Hasilnya, per pekan ke-19 EPL ini MU berada di puncak klasemen EPL.
Solskjaer menilai bukan kebetulan jika timnya saat ini berada di puncak klasemen. "Saat ini kami sudah semakin membaik," buka Solskjaer kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Semakin Kuat
Solskjaer menyebut bahwa timnya saat ini sudah semakin kuat baik fisik maupun mental. Sehingga mereka bisa mendapatkan hasil yang lebih baik.
"Para pemain kami semakin membaik dari hari ke hari. Mereka sudah lebih kuat dan lebih tangguh baik dalam aspek fisik maupun mental."
"Kita sudah melihat bahwa mereka berulang kali comeback setelah tertinggal 1-0 sehingga saya puas dengan progress ini. Saya senang dengan cara mereka mempersiapkan diri."
Ogah Bicara Juara
Lebih lanjut, Solskjaer juga enggan berbicara banyak mengenai kans timnya menjadi juara EPL.
Ia menilai bahwa MU saat ini harus fokus ke setiap pertandingan dan tidak perlu memikirkan posisi di klasemen.
"Kami tidak mau terlalu memikirkan hal ini. Kami harus fokus dari satu pertandingan ke pertandingan lain, dan kami harus memastikan semua pemain kami sehat, baru kita lihat di mana posisi kami." ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan ditunggu laga akbar di akhir pekan ini.
Mereka akan berhadapan dengan Liverpool di Old Trafford pada pertandingan babak keempat FA Cup.
(MUTV)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








