Manchester United Ikhlas Odion Ighalo Balik ke Shanghai Shenhua?
Serafin Unus Pasi | 21 Mei 2020 11:20
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United sudah mengambil keputusan terkait masa depan Odion Ighalo. Setan Merah diberitakan siap berpisah dengan sang striker dalam waktu dekat ini.
Ighalo bergabung dengan skuat Setan Merah di bulan Januari kemarin. Ia dipinjam dari Shanghai Shenhua untuk memperkuat lini serang MU.
Pada tanggal 31 Mei nanti, kontrak Ighalo di Manchester United akan berakhir. Pihak Shanghai Shenhua diberitakan ingin menarik pulang Ighalo setelah masa kontraknya berakhir di MU.
Sky Sports mengklaim bahwa United masih mencoba untuk mempertahankan Ighalo. Namun di sisi lain mereka sudah siap jika berpisah dengan sang striker.
Simak situasi transfer Ighalo selengkapnya di bawah ini.
Masih Nego
Menurut laporan tersebut, Manchester United saat ini masih intens menjalin komunikasi dengan Shanghai Shenhua.
Mereka mencoba melobby klub CLS itu untuk memperpanjang masa peminjaman Ighalo. Mereka berencana menambah durasi kontraknya hingga bulan Agustus mendatang.
Negosiasi ini diberitakan cukup alot, karena Shanghai Shenhua diberitakan enggan untuk melepas Ighalo karena CSL akan digelar pada bulan Juli mendatang.
Tidak Ngotot
Menurut laporan yang sama, Manchester United tidak akan ngotot untuk mempertahankan Ighalo.
Mereka tidak ngotot karena situasi Marcus Rashford saat ini sudah mulai membaik. Sang striker sudah pulih sepenuhnya dari cedera punggung yang ia derita.
Jadi ketika Ighalo pergi nanti, mereka sudah memiliki tambahan tenaga di lini serang mereka pada diri Marcus Rashford.
Mulai Berlatih
Manchester United sendiri sudah kembali berlatih pada hari Rabu (20/5) kemarin.
Mereka mulai berlatih setelah Premier League diwacanakan akan kembali digelar pada pertengahan Juni mendatang.
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 12:43 -
Tenang Saja, Golnya Akan Datang! Kata Mikel Merino Soal Gyokeres yang Masih Mandul
Liga Champions 21 Oktober 2025, 11:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04