Manchester United Impor Striker dari Brasil Pada Januari 2024?
Serafin Unus Pasi | 7 September 2023 18:40
Bola.net - Ada rumor baru beredar seputar aktivitas transfer Manchester United. Setan Merah dilaporkan akan mencoba merekrut Marcos Leonardo di Januari 2024 nanti.
Manchester United di musim panas ini belanja striker baru. Mereka berhasil mendapatkan jasa Rasmus Hojlund dari Atalanta.
Namun Erik Ten Hag dilaporkan masih ingin menambah stok striker mereka. Pasalnya Anthony Martial kerap mengalami cedera sehingga ia butuh tambahan tenaga di lini serang mereka.
Dilansir Il Messagero, MU sudah mengunci calon striker mereka. Mereka berniat untuk mendatangkan Marcos Leonardo di bursa transfer Januari nanti.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Talenta Istimewa
Menurut laporan tersebut, Manchester United sudah lama tertarik pada jasa Leonardo.
Sang striker sudah menjadi andalan di lini serang Santos. Itulah mengapa ia juga menjadi andalan di lini serang timnas Brasil U-20 saat ini.
MU percaya Leonardo bakal jadi striker top di masa depan. Jadi mereka tertarik menggunakan jasanya.
Siapkan Tawaran
Laporan tersebut mengklaim bahwa Manchester United mulai ambil ancang-ancang untuk mendapatkan jasa Leonardo.
Mereka dikabarkan menyiapkan tawaran sebesar 30 juta Euro. Rinciannya adalah 25 juta Euro berupa dana segar sementara lima juta Euro berupa adds on.
MU percaya bahwa tawaran ini sudah cukup untuk memboyong sang striker. Jadi mereka berharap pihak Santos mau menerima tawaran ini.
Pesaing Berat
Menurut laporan tersebut, MU punya satu pesaing berat untuk mendapatkan jasa Leonardo.
Mereka harus bersaing dengan AS Roma untuk mendapatkan jasa sang striker.
Klasemen Premier League
(Il Messagero)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









