Mathieu Flamini Menjadi Pemilik Arsenal, Apakah Mungkin?
Yaumil Azis | 17 November 2020 00:28
Bola.net - Sumber penghasilan mantan pemain Arsenal, Mathieu Flamini, tidak hanya berasal dari bermain sepak bola saja. Ia juga diketahui memiliki sebuah unit usaha yang cukup sukses dan menghasilkan pundi-pundi uang.
Alhasil, Flamini jadi tidak perlu khawatir dompetnya kosong meski jarang terlihat di lapangan belakangan ini. Ya, Flamini sudah absen dari kompetisi sejak kontraknya bersama Getafe berakhir di tahun 2018 lalu.
Karirnya sendiri tidak begitu mentereng, meski pernah memperkuat klub raksasa Eropa. Selain Arsenal, pemain berkebangsaan Prancis tersebut juga pernah membela AC Milan selama lima musim.
Flamini tahu bahwa dirinya tidak bisa hidup selamanya di dunia sepak bola. Maka dari itu, Flamini pun merambah ke bidang bisnis lain yakni kesehatan. Ia dikenal sebagai pemilik perusahaan bernama GF Biochemicals.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Jawaban Mathieu Flamini
Unit usahanya itu berjalan dengan sukses. Sehingga, muncul sebuah pemberitaan yang mengatakan kalau Flamini punya tabungan sebesar 30 juta euro di rekeningnya.
Rumor terus berkembang sejak laporan tersebut beredar di tengah masyarakat. Bahkan beberapa laporan mengklaim kalau Flamini tertarik membeli saham mayoritas Arsenal yang pernah ia perkuat cukup lama.
Agar gosipnya tidak semakin 'sip', Flamini pun harus turun tangan untuk memberikan penjelasan. Ia secara tegas membantah rumor yang mengatakan bahwa dirinya ingin menjadi pemilik Arsenal.
"Tidak! Jangan tanya bagaimana saya akan terlibat dalam sepak bola, sebab itu tak ada dalam pikiran saya. Tapi, sudah pasti, itu akan menjadi salah satu bagian dalam hidup saya selamanya," ujar Flamini kepada the Athletic.
Belum Mengumumkan Pensiun
Kendati sudah memiliki penghasilan dari hasil usahanya, Flamini belum ingin melepaskan dari dunia sepak bola. Ia pun sampai sekarang belum menyatakan bahwa dirinya telah pensiun dari dunia tersebut.
"Saya belum mengumumkan pensiun. Saya masih merasa baik dan sehat! Kalau anda memperhatikan kesehatan, memakan makanan yang sehat, rajin meminum air putih, dan tidur dengan baik, usia anda akan lebih baik," lanjutnya.
"Saya merasa sangat baik dan belum menentukan apakah akan berhenti atau tidak. Itulah aspek utamanya. Aspek kedua tentu saja karena saya sudah lama berada dalam industri sepak bola."
"Itulah industri yang paling saya pahami. Jadi, sudah cukup jelas, bahwa saya akan tetap berada dalam industri tersebut dan terus terlibat di dalamnya," pungkasnya.
(Goal International)
Baca juga:
- Kasihan, Aubameyang Dkk Tertahan di Bandara Gambia dan Terpaksa Tidur di Lantai
- Melihat Partey Membuat Eks Arsenal Ini Teringat Patrick Vieira
- Tujuh Pemain, Termasuk Luis Suarez, dengan Klausa Kontrak Unik
- Alternatif Aouar, Arsenal Bisa Rekrut Ndidi untuk Maksimalkan Potensi Partey?
- Solusi Cepat, Arsenal Boleh Coba Rekrut Christian Eriksen Kok
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Apa yang Salah dengan Eberechi Eze di Arsenal?
Liga Inggris 19 Januari 2026, 17:29
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
LATEST UPDATE
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





