Mau Andre Onana, Barcelona dan Chelsea Harus Bayar Segini
Serafin Unus Pasi | 18 April 2020 19:40
Bola.net - Klub Eredivisie, Ajax Amsterdam sudah siap berpisah dengan Andre Onana di musim panas nanti. Raksasa Belanda itu diberitakan sudah menghubungi manajemen Chelsea dan Barcelona terkait mahar transfer sang kiper.
Kiper berusia 24 tahun itu merupakan andalan di bawah mistar gawang Ajax. Ia tampil dengan cemerlang musim lalu sehingga Ajax berhasil memenangkan Eredivisie dan KNVB Bekker dalam satu musim.
Kecemerlangan kiper Timnas Kamerun itu mengundang perhatian tim-tim top Eropa. Ada dua tim yang dirumorkan tertarik untuk merekrut sang kiper yaitu Barcelona dan Chelsea.
The Telegraph melansir bahwa Ajax sudah siap berpisah dengan sang kiper. Mereka sudah memasang harga transfer untuk Onana.
Berapa mahar transfer yang diminta Ajax untuk Onana? Simak informasinya di bawah ini.
Segera Lepas
Menurut laporan tersebut, Ajax sudah memutuskan untuk melepaskan Onana di musim panas nanti.
Sang kiper dinilai sudah tidak berhasrat melanjutkan karir di Belanda. Jadi mereka merasa tidak ada gunanya untuk mempertahankan sang kiper di tim mereka.
Itulah mengapa pihak Ajax memutuskan untuk melepaskannya selagi kontraknya masih tersisa cukup panjang hingga tahun 2022.
Pasang Harga
Menurut laporan tersebut, Ajax menginginkan bayaran yang cukup mahal untuk Onana.
Mereka menilai sang kiper telah menunjukkan performa yang apik. Untuk itu ia layak dihargai dengan mahal.
Tim berjuluk Il Lancier itu diberitakan siap berpisah dengan sang kiper jika ada tim yang bersedia menebusnya di angka 40 juta Euro di musim panas nanti.
Tidak Keberatan
Laporan tersebut juga melansir bahwa Chelsea dan Barcelona tidak keberatan dengan mahar transfer tersebut.
Untuk itu mereka akan segera mengajukan tawaran kepada Ajax untuk memboyong sang kiper.
(Telegraph)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




