Mau Finish di Zona UCL, MU Harus Benahi Dua Hal Ini
Serafin Unus Pasi | 8 April 2024 18:00
Bola.net - Gelandang Manchester United, Kobbie Mainoo buka suara terkait kans timnya lolos ke Liga Champions musim depan. Ia menyebut ada dua hal yang harus diperbaiki Setan Merah jika mereka ingin lolos ke UCL.
Kemarin malam, Manchester United memainkan laga big match di Old Trafford. Mereka berhadapan dengan Liverpool di pekan ke-32 EPL 2023/2024.
Di laga itu, MU sebenarnya nyaris mengunci tiga poin, setelah mereka unggul dengan skor 2-1. Namun Liverpool berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 berkat penalti Mohamed Salah di akhir babak kedua.
Diwawancarai seusai laga, Mainoo menyebut bahwa MU masih bisa finish di zona Liga Champions. Namun ada beberapa aspek yang perlu dibenahi Setan Merah.
Apa saja yang perlu dibenahi MU? Simak penuturan Mainoo di bawah ini.
Kurangi Kesalahan Sendiri

Menurut Mainoo, MU banyak kehilangan poin karena kesalahan sendiri. Jadi ia menilai bahwa MU perlu meminimalisir kesalahan sendiri plus memperbaiki komunikasi agar mereka tidak membuat blunder sendiri.
"Pada saat gol pertama mereka [Liverpool], saya seharusnya menjaga Virgil van Dijk bersama Rasmus Hojlund, dan kami membiarkan Luis Diaz tidak terkawal," buka Mainoo kepada BBC Sports.
"Ada miskomunikasi di antara kami pada saat itu sehingga Diaz bisa mencetak gol. Kesalahan-kesalahan detail seperti ini membuat kami kehilangan banyak poin."
Bisa Bangkit

Namun Mainoo cukup optimistis bahwa timnya masih bisa lolos ke Liga Champions. Ia yakin timnya akan berjuang di enam laga sisa untuk bisa lolos ke kompetisi elit Eropa tersebut.
"Pertandingan ini [vs Liverpool] adalah pertandingan yang sulit. Jadi terkadang itu membuat anda kehilangan fokus," sambung Mainoo.
"Ya, laga ini memang sulit namun kami selalu mampu bangkit dari hasil-hasil seperti ini," pungkasnya.
Laga Berikutnya

Manchester United sendiri akan kembali beraksi di ajang Premier League pada akhir pekan nanti.
Setan Merah dijadwalkan akan bertandang ke markas Bournemouth pada hari Sabtu (13/4/2024) malam nanti.
Klasemen Premier League
(BBC Sports)
Baca Juga:
- Cetak Gol Cantik ke Gawang Liverpool, Kobbie Mainoo Tidak Terlalu Hepi
- Sir Alex Ferguson Lebih Pilih Nonton Klub Liga 3 Tanding daripada MU vs Liverpool, Alasannya Menyentuh!
- Sukses Kantongi Darwin Nunez, Bek Muda MU: Itu Sudah Tugas Saya!
- Bully untuk Jarell Quansah Usai Blunder di Laga MU vs Liverpool: Minggat Saja, Amatir, Nggak Usah Main Lagi
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gelandang Timnas Brasil Ini Bakal Gantikan Casemiro di MU?
Liga Inggris 30 Januari 2026, 16:41
-
Stok Bek Menipis, Arne Slot Desak Liverpool Segera Angkut Bek Incaran Chelsea Ini
Liga Inggris 30 Januari 2026, 16:21
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 31 Januari - 3 Februari 2026
Liga Inggris 30 Januari 2026, 16:14
-
Prediksi Wolves vs Bournemouth 31 Januari 2026
Liga Inggris 30 Januari 2026, 16:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Cremonese vs Inter 2 Februari 2026
Liga Italia 31 Januari 2026, 06:19
-
Prediksi Liverpool vs Newcastle 1 Februari 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Elche vs Barcelona 1 Februari 2026
Liga Spanyol 31 Januari 2026, 00:59
-
Proliga 2026: Jakarta Pertamina Enduro Bangkit di Saat Tepat, Medan Falcons Jadi Korban
Voli 30 Januari 2026, 22:47
-
Negosiasi Transfer Marcus Rashford: Barcelona Ajukan Opsi Lain ke MU
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs Bhayangkara FC 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:43
-
Presiden Barcelona Amankan Dua Pemain La Masia: Tidak Dilepas!
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi BRI Super League: Persis vs Persib 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:39
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSBS Biak 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:33
LATEST EDITORIAL
-
7 Klub yang Paling Berpeluang Merekrut Raheem Sterling Usai Berpisah dengan Chelsea
Editorial 30 Januari 2026, 13:06
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30







