Maurizio Sarri: Chelsea Bukan Penantang Gelar Juara
Serafin Unus Pasi | 15 September 2018 21:00
- Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri tidak mau terlalu berekspektasi besar dengan kans juara Chelsea musim ini. Sarri menyebut timnya belum punya kemampuan yang mumpuni untuk menjadi juara EPL musim ini.
Musim lalu Chelsea bisa dikatakan mengalami keterpurukan. Usai menjadi juara Liga Inggris dua musim sebelumnya, mereka harus terpuruk di bawah kepemimpinan Antonio Conte di mana mereka finish di peringkat 5 klasemen akhir EPL.
Namun di bawah nahkoda baru, Chelsea tampil trengginas musim ini. Maurizio Sarri berhasil mencatatkan start sempurna di EPL, di mana mereka mengemas empat kemenangan dari empat laga perdana EPL.
Namun Sarri sendiri mengaku timnya belum cukup kuat untuk menjadi calon juara. "Untuk saat ini saya hanya bisa melihat Liverpool atau Manchester City yang menjadi juara," buka Sarri kepada Goal International.
Baca pandangan Sarri selengkapnya di bawah ini.
Belum Selevel
Sarri menilai saat ini timnya masih memiliki banyak kekurangan dan ia berharap timnya bisa segera membenahi hal tersebut.
Kami harus mengambil langkah maju untuk berada di level yang sama dengan mereka. Saya rasa saat ini masih terlalu awal bagi kami namun saya harap kami bisa segera mengimbangi mereka.
Saya rasa ada banyak pekerjaan yang harus kami lakukan. Saya juga menilai mengejar ketertinggalan 30 poin dalam satu musim ini benar-benar sulit.
Benahi Pertahanan
Dalam pandangan Sarri, Chelsea masih belum bisa disebut calon juara karena pertahanan mereka yang relatif masih keropos.
Kami harus meningkatkan kemampuan kami. Saya merasa kami bukanlah tim yang solid, apalagi ketika kami bertahan.
Kami tahu kami harus berkembang dan kami tahu kami bisa melakukan hal itu. Saya bisa melihatnya di sesi latihan kami di mana tim ini selalu berkembang. tandasnya.
Main di Eropa
Musim ini Chelsea akan kembali bermain di Liga Europa, di mana lawan pertama mereka musim ini adalah tim asal Yunani, PAOK.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pep Guardiola Ungkap Akar Masalah Manchester City Usai Pekan Buruk
Liga Inggris 24 Januari 2026, 10:58
-
Arne Slot Redam Spekulasi Pergerakan Transfer Liverpool, Ada Apa?
Liga Inggris 24 Januari 2026, 09:41
LATEST UPDATE
-
Kebanyakan Gara-Gara Kisah Memilukan, Ini Daftar 9 Nomor Balap yang Dipensunkan MotoGP
Otomotif 24 Januari 2026, 17:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 24-27 Januari 2026
Liga Inggris 24 Januari 2026, 16:36
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 24 Januari 2026, 16:35
-
Prediksi BRI Super League: PSIM Yogyakarta vs Persebaya Surabaya 25 Januari 2026
Bola Indonesia 24 Januari 2026, 16:00
-
Live Streaming Man City vs Wolves - Link Nonton Premier League/Liga Inggris di Vidio
Liga Inggris 24 Januari 2026, 15:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











